Diseruduk Datsun Go dari Belakang, Xenia Terbalik Masuk Parit, Sopir Selamat
jpnn.com, BATAM - Sebuah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Datsun Go BP 1264 IJ dengan mobil Xenia BP 1237 JD di Jalan Jenderal Sudirman, Sabtu (19/8) pukul 09.00.
Akibat kejadian ini, mobil Xenia yang dikendarai Pratisno masuk ke parit. Sedangkan kendaraan Datsun Go yang dikemudikan Cristian, langsung terbalik.
"Iya benar, ada kecelakaan, tapi tidak ada korban jiwa. Hanya materil saja," kata Kasat Lantas Polresta Barelang Kompol I Putu Bayupati, kepada Batam Pos (Jawa Pos Group) Sabtu (19/8).
Kecelakaan ini, kata Putu diduga akibat Cristian dalam pengaruh minuman beralkohol. Sebab saat petugas mendatangi tempat kejadian perkara (TKP), tercium bau alkohol saat Cristian berbicara.
"Untuk kadarnya kami belum tahu, masih dalam pemeriksaan," tuturnya.
Putu mengatakan saat ini pihaknya masih meminta keterangan dari pelaku penabrakan, maupun korban. Kedua kendaraan yang terlibat lakalantas tersebut, sudah dibawa di Polresta Barelang.
Terkait dengan banyaknya kecelakaan pada akhir-akhir ini, Putu mengimbau masyarakat, agar selalu mematuhi peraturan lalu lintas.
Bagi pengguna kendaran bermotor, agar selalu menggunakan helm, kendaraan yang layak. Begitujuga dengan pengendara mobil, Putu meminta selalu mengenakan safety belt.
Sebuah kecelakaan lalu lintas yang melibatkan Datsun Go BP 1264 IJ dengan mobil Xenia BP 1237 JD di Jalan Jenderal Sudirman, Sabtu (19/8) pukul 09.00.
- PPPK 2024 Tahap II, 204 Tenaga Non-ASN Sudah Mendaftar
- Penjelasan Polisi Terkait Kronologi Bentrokan Warga dengan Pekerja di Rempang Galang Batam
- Mobil Ford Tabrak Gerobak Sampah di Manyar Kertoarjo, Pengemudi Asal Solo Tewas di TKP
- Puluhan Juru Parkir Liar di Kota Batam Ditertibkan Polda Kepri
- Tahanan Ditemukan Tewas Tergantung di Rutan Kejari Batam, Petugas Dengar Ada Teriakan
- Polda Riau Sita 4 Apartemen Senilai Rp 2,1 Miliar di Batam, Salah Satunya Milik Bang Uun