Disholatkan di Istiqlal, Dimakamkan di TPU Karet Bivak
Jumat, 26 April 2013 – 08:08 WIB
ALMARHUM Ustaz JEFFRY Al Buchori atau Ustaz Uje, rencananya akan dimakamkan setelah sholat Jumat di taman pemakaman umum, Karet Bivak, Jakarta Pusat. Sebelum dimakamkan, rencananya jenazah akan disholatkan di Masjid Istiqlal, Jakarta.
“Insya Allah di Masjid Istiqlal agar posisinya di tengah-tengah Jakarta. Karena beliau juga lahir tidak jauh dari Istiqlal. Insya Allah bagi masyarakat yang ingin hadir, bisa menyalati beliau bareng-bareng,” ujar adik Almarhum Ustad Jefry, Fajar Sidiq, Jumat (26/4).
Baca Juga:
Uje meninggal dunia dalam usia 40 tahun, dalam sebuah kecelakaan tunggal di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan. Ia menabrak pohon setelah kehilangan kendali atas Kawasaki E650 bernopol B 3590 SGQ. Diduga motor dibawa dengan kecepatan tinggi. Uje sempat dirujuk ke Rumah Sakit Pondok Indah dan Rumah Sakit Fatmawati. Namun nyawanya tidak tertolong akibat cedera.(afz/jpnn)
ALMARHUM Ustaz JEFFRY Al Buchori atau Ustaz Uje, rencananya akan dimakamkan setelah sholat Jumat di taman pemakaman umum, Karet Bivak, Jakarta Pusat.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Ririe Fairus Siap Buka Hati: Kalau Ketemu Cowok yang Setia Enggak Akan Trauma
- 3 Keistimewaan Memori Baik, Lagu Baru dari Sheila on 7
- Bebas dari Penjara, Lina Mukherjee Kangen Cari Cuan
- In-ear-monitoring Baru dari Shure, Penuhi Kebutuhan Para Profesional di Bidang Musik
- Sheila On 7 Akhirnya Mempersembahkan Memori Baik
- Segera Digelar, IHEAC Audio Video Show 2024 Usung Konsep Bring Music Back Home