Dishub DKI Pastikan Angkutan Lebaran 2018 Laik Jalan
jpnn.com, JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) Pemprov DKI Jakarta memastikan armada angkutan lebaran 2018 yang beroperasi di Jakarta sudah laik mengaspal. Pasalnya, seluruh angkutan umum khususnya bus yang masuk wilayah ibu kota akan diperiksa kelaikannya.
"Dishub memastikan bus AKAP yang digunakan dalam kondisi laik jalan," kata Wakil Kepala Dishub DKI Sigit Widjatmoko, di Jakarta, Jumat (25/5).
Selain itu, Dishub DKI juga menggandeng Komite Nasional Keselamatan Trasportasi (KNKT) untuk menggelar sosialisasi kepada perusahan dan sopirnya untuk memastikan keamanan kendaraan angkutan.
"Sudah dilakukan sosialisasi kepada para pengemudi bus AKAP kerja sama dengan KNKT khususnya tentang kesiapan fisik pengemudi dan pentingnya istirahat yang cukup bagi pengemudi," kata Sigit.
Lebih lanjut, Sigit menjelaskan, Dishub DKI juga memberikan stiker angkutan lebaran 2018 yang laiak jalan. Pemberian stiker sudah dilakukan pada pekan ini hingga menjelang lebaran nanti. (tan/jpnn)
Dinas Perhubungan (Dishub) Pemprov DKI Jakarta memastikan armada angkutan lebaran 2018 yang beroperasi di Jakarta sudah laik mengaspal.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Hati-hati, Juru Parkir Liar Bakal Disidang Dishub DKI di Tempat
- Sahroni Minta Polda Metro Jaya Bantu Dishub DKI Tertibkan Parkir Liar yang Meresahkan
- Pemprov DKI Tiadakan CFD Selama Libur Lebaran, Catat Tanggalnya
- Pengumuman, Dishub DKI Tiadakan Ganjil Genap Selama Libur Lebaran 2024
- Besok Ada Harlah NU di GBK, Dishub DKI Siapkan Rekayasa Lalu Lintas
- Viral Petugas Dishub Naik Kap Mobil di Setiabudi, Kadishub DKI Beri Penjelasan Begini