Diskon Besar-besaran di Hari Belanja Online Nasional

jpnn.com - Yuk, Siap-siap Belanja. Bagi penggila belanja, jangan lewatkan momen setahun sekali di Hari Belanja Online Nasional 2014. 12 Desember 2014.
Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) 2014 pastinya terasa sangat istimewa bagi para penggila belanja. Apalagi, ada diskon besar-besaran dari puluhan e-commerce atau toko online terkemuka yang ada di Indonesia.
Bermula dua tahun lalu, tahun 2012 di tanggal 12 bulan 12, Harbolnas pertama kali diadakan di tanah air. Aksi yang dikenal dengan 121212 tersebut diikuti oleh 7 e-commerce tanah air sebab belum terlalu banyak pihak peritel yang tahu dan mau mengikutinya.
Setahun setelahnya, aksi 12-12 pun kembali dilakukan dan istilah Harbolnas diperkenalkan. Pada sehari itu toko online terkemuka memberi diskon besar bagi konsumen yang berbelanja di toko mereka, untuk produk-produk berkualitasnya.
Respons positif dari netizen terhadap Harbolnas membuat tahun 2014 ini makin banyak e-commerce yang akan mengikuti even setahun sekali yang mirip dengan Black Friday di Amerika Serikat tersebut.
Berbagai promosi khusus sehari penuh diberikan dari masing-masing toko online juga dilakukan di saat Harbolnas, demi menarik minat konsumen untuk berbelanja.
Tercatat 72 e-commerce atau toko online yang bakal mengikuti even Harbolnas 2014, yang pastinya tak sedikit memberi diskon bagi konsumennya. Nah, jangan lewatkan acara tersebut, dan siap-siap memborong berbagai kebutuhan Anda. (ags/jpnn)
Yuk, Siap-siap Belanja. Bagi penggila belanja, jangan lewatkan momen setahun sekali di Hari Belanja Online Nasional 2014. 12 Desember 2014. Hari
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi