Diskusi Teras LPPM ATVI: Tingkatkan Rasa Kebangsaan dengan Ciptakan Pasar
Salah satu pengalaman yang sangat diingat oleh Dewi Yudho adalah ketika menyelenggarakan program Young Navy Social Adventure, yang mengajak sekitar 100 remaja zilenial dengan kapal TNI mengunjungi Kepulauan Anambas.
Setiba di Tarempa (ibu kota Kepulauan Anambas), para remaja ini diperkenalkan dengan remaja setempat, bermain bola bersama, voli, kasti, galasin dan lain-lain, makan siang bersama, menari bersama dan ditutup dengan malam pentas seni.
Di malam itu salah satu peserta Jakarta memberikan testimoni yang mengatakan bahwa dia baru menyadari makna Bhinneka Tunggal Ika, sejak melihat teman-teman sebayanya di Tarempa yang memiliki logat berbeda tetapi masih sebangsa setanah air. Inilah yang narasumber maksudkan dengan momentum.(fri/jpnn)
Masyarakat yang tinggal di wilayah-wilayah terdepan negara Indonesia harus terus diupayakan untuk mendapatkan akses transportasi dan logistik yang baik.
Redaktur & Reporter : Friederich
- Mendag Buka-bukaan Penyebab Kenaikan Harga Minyakita
- Harga Minyak Goreng Meroket, Kemendag Akui Ada Kenaikan
- Pengamat Tata Kota Sebut Aparat Lemah kepada Preman Bisa Hilangkan Kepercayaan Publik
- Pembongkaran Pasar Tumpah Bogor Dibatalkan, Warga Ancam Bongkar Sendiri
- Donald Trump Menang, Indonesia Perlu Waspadai Fluktuasi Pasar
- Brand Batik Bandung, Dama Kara Sukses Pasarkan Produk di Shopee Live, Berdayakan Difabel!