Disnaker Ambon Siap Kirim Eks Honorer Jadi Pekerja Migran

jpnn.com, AMBON - Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Ambon, Maluku telah menyiapkan antisipasi penghapusan tenaga honorer mulai November 2023 yang akan berdampak pada bertambahnya pengangguran.
Salah satu antisipasi yang disiapkan, nantinya eks honorer di daerah itu bisa dikirim sebagai pekerja migran di luar negeri.
Demikian disampaikan Kadisnaker Ambon Steiven Bernhrad Patty merespons rencana penghapusan honorer oleh KemenPAN-RB.
"Salah satu antisipasi yang kami lihat adalah bagaimana memanfaatkan peluang kerja di luar negeri atau pekerja migran," kata Steiven seusai rapat bersama Komisi I DPRD Kota Ambon pada Selasa (14/6).
Dia menyebut langkah antisipatif dengan memanfaatkan peluang kerja di luar negeri itu bisa ditempuh, karena kesempatanya cukup besar.
"Peluang kerja selain di sini maupun di luar negeri itu bisa dimanfaatkan jika sesuai dengan ketentuan yang berlaku," ujarnya.
Menurut Steiven, kebutuhan tenaga kerja di luar negeri meliputi berbagai bidang, seperti kesehatan, perikanan, pertanian, dan bidang lainnya.
Steiven menjelaskan kesempatan kerja bidang kesehatan, pertanian, maupun perikanan banyak dibutuhkan di Australia.
Disnaker Ambon, Maluku siap mengirim eks honorer menjadi pekerja migran di berbagai negara jika penghapusan honorer benar-benar terjadi mulai November 2023.
- 5 Berita Terpopuler: Berita Bikin Panik Honorer, Ribuan CPNS 2024 Jadi Mengundurkan Diri, Waduh
- Kapan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu? Kepala BKN Menjawab
- Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 Masih Mei, Setelah Ini Tidak Ada Lagi
- Pengakuan Honorer Seusai Mengerjakan Soal Tes PPPK Tahap 2, Pertanda Baik
- Pemda Ogah Usulkan Pengangkatan PPPK Paruh Waktu, BKN Pastikan NIP Tidak Diterbitkan
- DPR & MenPAN-RB Fokus Pemindahan ASN ke IKN, Honorer Kecewa