Disnakertrans Dituding Cuma Urus Kartu Kuning
Rabu, 25 Mei 2011 – 21:03 WIB

Disnakertrans Dituding Cuma Urus Kartu Kuning
JAKARTA- Komisi IX DPR RI menyoroti kinerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi di tingkat daerah kabupaten/kota. Mereka menilai, pegawai Disnakertrans lebih banyak santainya daripada bekerja.
"Saya lihat sendiri, pegawai Disnakertrans di kabupaten/kota kurang inisiatifnya. Kerjanya cuma ngeluarin kartu kuning saja. Jam 11.00 sudah istirahat," ungkap Hernani, anggota Komisi IX DPR RI dalam raker dengan Menakertrans Muhaimin Iskandar, Rabu (25/5).
Dia mengaku prihatin dengan ritme kerja pegawai Disnaker daerah yang santai itu. Pasalnya, ini tidak sebanding dengan banyaknya masalah tenaga kerja.
"Daripada tambah tenaga pengawas kenapa pegawai Disnakernya tidak diberdayakan saja. Mereka kan dibayar negara untuk bekerja, bukannya santai saja," kritiknya.
JAKARTA- Komisi IX DPR RI menyoroti kinerja Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi di tingkat daerah kabupaten/kota. Mereka menilai, pegawai Disnakertrans
BERITA TERKAIT
- 6 Fakta Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan di Garut, Nomor Terakhir Bikin Geregetan
- Punya Segudang Penghargaan, Ririek Adriansyah Calon Kuat Dirut Telkom
- JATMA Aswaja Tegaskan Komitmen Bangun Ekonomi Umat dan Cinta Tanah Air
- 10 Ribu Ijazah Siswa di Semarang Ditahan Pihak Sekolah, Wali Kota Agustina Tegas Bilang Begini
- Cuaca Hari Ini: Sebagian Kota Besar Diguyur Hujan
- Ziarah Rohani Mencari Kedamaian Hati di Semana Santa Larantuka