Disoraki Tiga Periode di Pasar, Lihat Tuh Ekspresi Jokowi, Senang Banget
jpnn.com, KUPANG - Warga Kupang, NTT, antusias saat didatangi Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Seusai meresmikan Kawasan Wisata Kuliner di Pantai Kelapa Lima Kupang, Jokowi menyempatkan diri berkunjung ke Pasar Penfui.
Pedagang setempat menyambut meriah Presiden Jokowi dengan berteriak.
Mayoritas pedagang di tempat itu merupakan ibu-ibu dari Kota Kupang dan Kabupaten Kupang.
Pedagang setempat juga meneriaki Presiden Jokowi agar tidak berhenti memimpin pada 2024.
"Presiden Jokowi tiga periode," kata para pedagang secara bersamaan.
Mendengar itu, Presiden Jokowi hanya tertawa dan mengangkat tangannya memberi salam kepada pedagang.
Mantan gubernur DKI Jakarta itu tidak menjawab serius teriakan pedagang itu. Dia menanggapi para pedagang dengan membuat kuda-kuda silat layaknya pendekar yang ingin bertanding.
Pada kesempatan itu, Presiden Jokowi membeli sayuran di lapak-lapak pedagang.
Warga Kupang antusias saat didatangi Presiden Jokowi. Mereka meneriaki Jokowi tiga periode.
- Budayawan Anggap Jokowi Merusak Peradaban Indonesia, Rakyat Perlu Bergerak
- Demi Prabowo, Feri Mengajak Rakyat Kalahkan 20 Calon Kada yang Didukung Mulyono
- Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
- Gibran Diduga Mulai Bersiap untuk Pilpres 2029, Indikasi Berani Menelikung Prabowo?
- Besok Pilkada, Ayo Bantu Prabowo Lepas dari Pengaruh Mulyono
- Pakar Politik Menyamakan Jokowi dengan Pembunuh Berdarah Dingin, Ini Sebabnya