Disurati Malaysia, RI Pastikan Asap Segera Diatasi
jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah Malaysia telah mengirim surat protes pada pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Lingkungan Hidup terkait bencana asap dari wilayah Riau dan sekitarnya. Menanggapi itu, Menkokesra Agung Laksono menyatakan saat ini pemerintah tengah berusaha agar bencana asap itu tidak terus menyebar.
"Kita kan berusaha terus, apalagi ini nanti berkembang terus ini dengan el nino ini. Sekali lagi saya harap masyarakat ikut membantu. Yang punya lahan jangan membakar lahannya," kata Agung di kompleks Istana Wapres, Jakarta, Kamis (26/6).
Agung tidak sepenuhnya menyalahkan pemerintah daerah Riau atas pembakaran lahan dan hutan tersebut. Menurutnya, peristiwa ini kembali terjadi karena lemahnya penegakan hukum terhadap pelaku. Dalam hal ini pengusaha yang membiayai petani untuk membakar lahan tersebut.
"Pemprov juga sudah bekerja maksimal. Ini balik lagi ke penegakan hukum. Jangan petaninya, tapi orang-orang yang biayai itu yang harus dikejar," tegas Agung.(flo/jpnn)
JAKARTA - Pemerintah Malaysia telah mengirim surat protes pada pemerintah Indonesia dalam hal ini Kementerian Lingkungan Hidup terkait bencana asap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- RI 36 Berulah di Jalan, Nusron Wahid Sindir Netizen yang Salah Sasaran
- Gandeng Resinergi, SIG Tingkatkan Penggunaan Bahan Bakar Alternatif dari Sampah Perkotaan
- Legislator NasDem Tawarkan Solusi Ini Demi Menyejahterakan Petani
- Ray Rangkuti Tantang KPK Bidik Orang di Lingkaran Kekuasaan terkait Kasus DJKA
- Dirjen Bina Keuangan Daerah Terima Penghargaan dari Kementerian BUMN
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak