Disuruh Jemput Berkas di Rumah, Malah Coba Hohohihi Istri Bos

jpnn.com - PEKANBARU — Teriakan histeris MS menciutkan nyali SGM. Pria 30 tahun itu kemudian lari terbirit-birit. Niatnya memperkosa istri bosnya gagal total.
Awalnya, SGM diminta atasannya AA menjemput berkas yang tinggal di rumah Jalan Cipta Karya, Tuah Karya, Tampan, Jumat (1/4) sekitar pukul 18.30 WIB. Bergegas, pria yang bekerja sebagai sekuriti ini pergi.
Kebetulan, di rumah hanya ada MS. Tanpa curiga, ibu rumah tangga itu mempersilahkan SGM masuk. Entah kenapa, tiba-tiba muncul niat jahat SGM.
Pintu rumah dikuncinya. Lalu dia membawa MS ke kamar mandi. Spontan, wanita 32 tahun itu berontak dan teriak. Takut ketahuan, SGM langsung kabur.
Teriakan minta tolong sempat didengar AH, tetangga MS. Namun setelah dia datang ke tempat kejadian perkara, SGM sudah terlanjur pergi.
Saat itu juga AH membuat laporan ke Polsek Tampan. Polisi yang dihubungi langsung datang ke lokasi kejadian. Penyelidikan dilakukan. Tak butuh waktu lama, warga Jalan Hangtuah Ujung, Sail, Tenayan Raya itu berhasil ditangkap, Sabtu (2/4) dinihari.
Kapolsek Tampan Kompol Ari Setiyawan Wibowo SH SIK menyatakan bahwa tersangka ditangkap sekitar pukul 01.00 WIB. "Bersamanya turut diamankan barang bukti pakaian dan sendal," ujarnya kepada Pekanbaru MX (Jawa Pos Group), Minggu. (MXK/ray/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Anggaran THR PNS & PPPK Rp 35 Miliar Sudah Disiapkan, Pencairan Tunggu Juknis Pusat
- Pemkab Cirebon Menyiapkan Rp 43 Miliar untuk Pembayaran Gaji PPPK
- Irjen Hadi Gunawan: Di NTB Tidak Boleh Ada Geng Motor
- Raimel Jesaja Pernah Selamatkan Uang Negara Rp 45 Miliar di Sultra
- Kondisi Bangunan SDN 200 Palembang Memprihatinkan, Lihat!
- Polresta Bandung Periksa Persiapan Angkutan Mudik, Dari Urine Sopir Hingga Telolet