Ditahan Imbang, Liverpool Harus Tanding Ulang
jpnn.com - LIVERPOOL- Liverpool gagal memaksimalkan peluang bermain di kandang untuk memetik kemenangan pada babak keempat FA Cup 2014/2015. Itu terjadi setelah Liverpool ditahan imbang Bolton Wanderes dengan skor 0-0 (0-0) di Anfield, Minggu (25/1) dini hari WIB.
Liverpool sebenarnya memiliki banyak peluang untuk membungkus laga dengan kemenangan. Salah satunya lewat usaha Jordan Henderson ketika pertandingan baru berlangsung 12 menit.
Namun, usaha Henderson masih bisa diamankan kiper Bolton, Adam Bogdan. Hal yang sama juga terjadi ketika usaha Philippe Coutinho berhasil diselamatkan Bogdan enam menit berselang.
Dalam laga itu, Liverpool benar-benar mendominasi pertandingan. Tim berjuluk The Reds tersebut mampu menguasai permainan sebanyak 68 persen. Selain itu, Liverpool juga bisa melepaskan 24 tembakan.
Dari jumlah itu, sembilan di antaranya berhasil mengarah ke gawang Bolton. Di sisi lain, Bolton tak sekalipun melepaskan shot on goal. Dengan hasil itu, kedua tim akan menjalani laga ulangan pekan mendatang. (jos/jpnn)
LIVERPOOL- Liverpool gagal memaksimalkan peluang bermain di kandang untuk memetik kemenangan pada babak keempat FA Cup 2014/2015. Itu terjadi setelah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Persib Bandung Kehilangan 2 Legiun Asing Melawan PSBS Biak, Bojan Hodak Siapkan Siasat
- Live Streaming Barito Putera Vs Persija dan Klasemen Liga 1
- Thailand Gagal Juara Piala AFF 2024, Masatada Ishii Bernasib Sama dengan Shin Tae Yong?
- Veddriq Leonardo Masuk Nominasi Atlet Terbaik Dunia, Ayo Beri Dukungan
- Bursa Transfer Liga 1: Sang Fenomenal Pulang ke Borneo FC
- Real Madrid vs Barcelona di Final Piala Super, Ancelotti: El Clasico Sangat Sulit Diprediksi