Ditampung Dinsos Batam, TKI Makan Sekali Sehari
Sabtu, 03 September 2011 – 02:20 WIB

Ditampung Dinsos Batam, TKI Makan Sekali Sehari
Mirisnya, tiga orang dari para TKI ada yang mempunyai balita, tapi hanya dikasih makan satu piring per hari. Para TKI yang mempunyai balita tersebut, harus rela membagi satu piring nasi dengan lauk seadanya kepada balita mereka.
Kondisi pintu shelter yang tak berkunci juga dikeluhkan oleh para TKI tersebut. "Pintu tak bisa dikunci, kalau malam kita hanya waspada saja," tutur salah seorang TKI.
Susana, 28, asal Pekalongan, yang mempunyai dua orang balita mengaku harus rela membagi satu piring nasinya dengan kedua anaknya. "Mau tak mau, saya harus bagi satu piring nasi yang hanya dapat satu kali sehari dengan anak saya. Kalau masalah susu saya belinya diluar dengan sisa uang yang ada," tuturnya.
Susana berharap dan meminta kepada Dinas Sosial agar cepat dapat memulangkan mereka secepatnya. "Kalau kami hanya menjadi beban, mending kami dikasih pulang saja, dari pada hanya menyusahkan disini, apalagi dengan keadaan kami yang seperti ini," jelasnya dengan wajah penuh harap.
BATAM - Sebanyak 22 orang Tenaga Kerja Indonesia (TKI) yang tinggal di Shelter Dinas Sosial Batam di Sekupang hanya makan satu kali sehari. Mirisnya,
BERITA TERKAIT
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku