Ditangkap Polisi, Gary Iskak Bakal Jalani Rehabilitasi

jpnn.com, BANDUNG - Artis Gary Iskak bakal menjalani rehabilitasi atas dugaan penyalahgunaan narkotika.
Gary Iskak bersama empat orang lainnya yang berinisial TR, DW, AR, dan SP ditangkap polisi pada Senin (23/5).
Gary ditangkap di kawasan Ciwastra, Kota Bandung, Jawa Barat.
Di lokasi penangkapan ditemukan barang bukti berupa dua alat isap sabu-sabu, kemudian 1 buah korek api dan plastik klip bekas kemasan sabu-sabu.
Menurut Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes Ibrahim Tompo, Gary disimpulkan sebagai korban dalam penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu.
Atas dasar itulah, kata dia, Gary bersama empat orang lainnya kini dilimpahkan ke Badan Narkotika Nasional (BNN) Jawa Barat.
"Pada tanggal 25 Mei telah dilakukan asesmen terhadap para tersangka," kata Ibrahim di Gedung Direktorat Reserse Narkoba Polda Jawa Barat, Kota Bandung, Senin.
Ibrahim mengatakan bahwa Gary merupakan pengguna yang sudah lama berhenti.
Polisi menyebut Gary Iskak sebagai korban dalam penyalahgunaan narkotika jenis sabu-sabu.
- Kasus Pembunuhan Subang: 2 Tersangka Hanya Wajib Lapor, Ini Alasan Polisi
- Bea Cukai Tembilahan dan Polres Inhil Sita 3,2 Kg Sabu-Sabu dari ABK KLM Mutiara Mas
- 3 Residivis Kasus Narkoba di Bali Berulah Lagi
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus
- Kedapatan Bawa 22 Paket Sabu-Sabu, Dua Pria Ditangkap
- 3 Polisi di Jepara Terbukti Konsumsi Sabu-sabu, Sanksi Menunggu Mereka