Ditangkap saat Duduk di Kursi Saksi
jpnn.com - CILACAP - Niat baik memenuhi panggilan Pengadilan Negeri Cilacap sebagai saksi kasus pencabulan, berakhir buruk bagi Mansur (22), warga Desa Karangkandri, Kecamatan Kesugihan.
Pasalnya, ketika duduk menjadi saksi dalam kasus tersebut, Mansur justru ditangkap oleh jaksa Kejaksaan Negeri Cilacap, yang menjadi korban perampokan dirinya, 23 November silam.
Tak menunggu lama, Mansur langsung dibawa pihak kepolisian Polres Cilacap untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Seorang korban, yang juga pengawal jaksa, Ernantio (27) kepada Radarmas (Grup JPNN) mengatakan, saat dirinya melihat Mansur di PN, ia langsung memberitahukan 2 pegawai kejaksaan lainnya untuk memastikan.
"Saat saya lihat, saya panggil Jaksa Arif dan Aris untuk memastikan bahwa Mansur adalah pelaku perampokan," ujarnya, kemarin.
Setelah memastikan dan benar bahwa Mansur merupakan satu dari dua pelaku perampokan yang dialaminya, ketiga korban melaporkan ke Polres Cilacap untuk menangkap, dan membawanya ke Mapolres, untuk ditindak lanjuti.
Dikatakan, Mansur merupakan salah satu pelaku perampokan yang menimpa ia dan dua jaksa Kejaksaan negeri Cilacap pada Minggu (23/11) lalu. "Waktu itu kita pulang dari luar kota, mau balik ke Cilacap," ujarnya.
Sesaat sebelum kejadian, lanjutnya, mobil Honda Jazz yang mereka tumpangi tengah berhenti di lampu merah Karang Kandri, menuju kota. Saat itu, mobil mereka bersebelahan dengan sebuah mobil Avanza.
Setelah lampu hijau, mobil Avanza di sebelah mereka lebih dulu melaju dan di persimpangan, tiba-tiba sebuah sepeda motor Satria yang ditumpangi kedua pelaku menerobos lampu merah dan hendak bertabrakan dengan Avanza. Namun, tanpa diketahui penyebab, kedua pelaku justru mendekat ke mobil ketiga korban.
CILACAP - Niat baik memenuhi panggilan Pengadilan Negeri Cilacap sebagai saksi kasus pencabulan, berakhir buruk bagi Mansur (22), warga Desa Karangkandri,
- Rekonstruksi Penembakan Bos Rental Mobil oleh Oknum TNI AL, Rizky Ungkap Hal Ini
- Oknum TNI AL Peragakan Penembakan Bos Rental Mobil, Keluarga Korban Emosional
- ASN Pemkab Muna Dibunuh di Kamar Hotel Kendari
- 5 Pengeroyok Dudung SP Ditangkap, Ternyata Ini Motifnya
- Cuma Bayar Rp 15 Ribu Bisa Menonton Video Porno Sepuasnya
- Hamil, Mahasiswi Kebidanan Ini Aborsi Sendiri