Ditangkap Satpol PP di Kamar, Ngakunya Belajar Bareng
jpnn.com, PONTIANAK - Satpol PP Kota Pontianak, Kalimantan Barat, menciduk beberapa pasangan mesum dari sejumlah indekos dalam razia selama Ramadan.
Selain itu, petugas juga menangkap beberapa warga di sejumlah tempat hiburan malam dan karaoke.
“Bulan puasa ini kami intens menertibkan tempat hiburan malam, karaoke dan rumah kos. Masih banyak pelanggaran, terutama yang rumah kos,” ujar Kasat Pol PP Kota Pontianak Syarifah Adriana, Jumat (1/6).
Dia menambahkan, beberapa jenis pelanggaran itu adalah tidak memiliki identitas sesuai tempat tinggal dan banyak pasangan belum sah yang kumpul sekamar.
“Apa pun alasannya, berdasarkan peraturan daerah (perda) tidak dibenarkan bagi mereka yang berlawanan jenis berada dalam satu rumah bahkan satu kamar,” ujar mantan camat Pontianak Timur itu.
Dia menambahkan, pasangan yang terjaring razia melontarkan berbagai alasan agar bebas.
Mulai hanya menumpang sementara, berpura-pura sebagai kakak beradik, hingga belajar bersama.
“Namun, apa pun alasan itu mereka tetap diangkut lantaran dinilai melanggar Perda Kota Pontianak,” ujar Adriana. (Gusnadi/Ocsya Ade CP/Rakyat Kalbar/JPNN)
Satpol PP Kota Pontianak, Kalimantan Barat, menciduk beberapa pasangan mesum dari sejumlah indekos dalam razia selama Ramadan.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Survei LSI: Jelang Pilwalkot Pontianak, Petahana Kokoh di Angka 72,7 Persen
- Geliatkan Industri Pertambangan Kalbar, CKB Logistics Resmikan Kantor Baru di Pontianak
- Jokowi Berpamitan kepada Warga di Pontianak: Saya Mohon Maaf
- Sembahyang Rebutan
- No Day
- Mbak FN Tewas Terjatuh dari Lantai 3, Pemilik K-Gym Tersangka