Ditawari 3,2 Triliun, Chelsea Relakan Eden Hazard ke Madrid
jpnn.com, LONDON - Chelsea dilaporkan menerima tawaran EUR 190 juta atau setara Rp 3,2 triliun dari Real Madrid untuk pembelian Eden Hazard.
Media di Prancis, Le10Sport menyebutkan, Chelsea bersedia melanjutkan negosiasi mendengar angka 190 juta euro dari El Real.
Dalam laporan yang sama, Madrid disebutkan sudah melangkah lebih jauh dengan menjadwalkan pertemuan dengan pengacara Hazard dan keluarga pemain Belgia itu akhir pekan ini, setelah mendapat lampu hijau dari Chelsea.
The Blues Chelsea disebut wajar tak mau berpikir lama lagi melepas pemain yang sejatinya masih menyisakan dua tahun kontrak di Stamford Bridge.
Hazard sudah memberi sinyal pengin pindah setelah enam musim di London. Winger yang posisi bermainnya sama dengan Cristiano Ronaldo itu juga tak memberi tanda-tanda berminat memperpanjang kontrak dengan Chelsea.
Le10 Sport menyebutkan, Chelsea pengin segera beraksi dengan uang penjualan Hazard, mengingat jendela transfer Premier League akan ditutup lebih cepat dibanding tahun-tahun sebelumnya. (adk/jpnn)
Real Madrid dilaporkan akan bertemu dengan pengacara Eden Hazard akhir pekan ini setelah mendapat lampu hijau dari Chelsea.
Redaktur & Reporter : Adek
- Ada Banjir Bandang Menelan Korban Jiwa, Duel Valencia vs Real Madrid Ditunda?
- Penolakan Bersejarah, Real Madrid Memboikot Ballon d'Or 2024
- Rodri Bawa Pulang Ballon D'or, Pemain Real Madrid Bela Vinicius Junior, Bilang Begini!
- Pembelaan Ancelotti Setelah Madrid Dihancurkan Barca, Singgung Masa Lalu
- Bukan Barcelona atau Real Madrid, Ini Satu-satunya Tim yang Belum Pernah Kalah di La Liga
- Statistik Melempem Kylian Mbappe Seusai Real Madrid Dibantai Barcelona