Diteken Muhaimin dan Abdul Kadir, DPP PKB Tetapkan Arinal
jpnn.com, JAKARTA - Ketum PKB Muhaimin Iskandar dan Sekjen Abdul Kadir Karding sudah meneken Surat Keputusan (SK) bernomor: 23573/DPP-03/VI/A.1/VIII/2017 tentang penetapan Arinal Djunaidi sebagai bakal calon gubernur Lampung periode 2019-2024.
Nama Arinal akan dibawa PKB dalam melakukan pembicaraan dengan partai lain guna menjalin koalisi.
Daniel Johan, Ketua Desk Pilkada DPP PKB mengatakan, untuk calon Wakil Gubernur Lampung akan ditetapkan kemudian setelah didiskusikan bersama partai koalisi.
“Sekalipun Arinal sangat mengharapkan kesediaan Chusnunia Chalim, kader terbaik PKB yang saat ini menjadi Bupati Lampung Timur. Bu Nunik merasa berat meninggalkan rakyat Lampung Timur,” tegas Daniel Johan Ketua Desk Pilkada DPP PKB.
Dengan telah keluarnya keputusan ini, DPP PKB menginstruksikan kepada seluruh struktur PKB mulai dari DPW hingga DPC dan ranting se Provinsi Lampung untuk bergerak door to door mensosialisasikan Arinal dan mengoptimalkan seluruh potensi partai demi kemenangan Arinal Djunaidi dalam Pilkada Lampung tahun 2018.
“PKB akhirnya memberikan dukungan kepada Arinal setelah mempertimbangkan seluruh aspek dengan mendalam, dan Arinal adalah yang terbaik dalam memajukan masyarakat maupun kebesaran PKB,” ungkap Daniel. (rl/jpnn)
Nama Arinal Djunaidi sebagai bakal cagub Lampung akan dibawa PKB dalam melakukan pembicaraan dengan partai lain guna menjalin koalisi.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Haeruel Abadi: Serikat Tani Indonesia Siap Mendukung Arinal di Pilgub Lampung
- LSI: Pasangan Rahmat-Jihan Unggul Dibandikan Arinal-Sutono
- Kampanye Arinal-Sutono Membeludak, Pengamat: Masyarakat Nikmati Bukti Kerjanya
- Mirza-Jihan Ungkap Tiga Prioritas Bila Menang Pilkada Lampung
- Pengamat Sebut Arinal Sukses Mengelola Sektor Pertanian di Lampung
- Pengamat Nilai Era Kepemimpinan Arinal Sukses Turunkan Kemiskinan Ekstrem di Lampung