Ditekuk Slovakia, Spanyol Telan Rekor Buruk 8 Tahun

jpnn.com - MADRID - Spanyol menuai kekecewaan ganda ketika dipaksa mengakui ketangguhan Slovakia dengan skor 1-2 (0-1) dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2016 di Stadion Pod Dubnom, Zilina, Jumat (10/10) dini hari WIB.
Alih-alih melanjutkan tren positif, Iker Casillas dkk justru membukukan rekor buruk dalam delapan tahun. Ini adalah kekalahan pertama Spanyol dalam babak kualifikasi sejak 2006 silam.
“Ini adalah kekalahan pertama dalam 28 laga kualifikasi. Kami sempat menyamakan kedudukan, namun akhirnya pulang tanpa angka. Kami sebenarnya layak memetik minimal hasil imbang,” terang pelatih Spanyol, Vicente Del Bosque di laman AS, Jumat (101/0).
Spanyol memang sempat berharap laga akan berakhir dengan skor 1-1. Namun, harapan itu buyar setelah Slovakia mencetak gol kedua melalui Miroslav Stoch tiga menit sebelum pertandingan berakhir.
“Saya tak berpikir kami berada dalam periode negatif. Pedro terus bermain dengan kecepatan. Alcacer merangsek ke kotak penalti mereka. Tidak ada yang senang dengan kekalahan,” tegas Del Bosque. (jos/jpnn)
MADRID - Spanyol menuai kekecewaan ganda ketika dipaksa mengakui ketangguhan Slovakia dengan skor 1-2 (0-1) dalam laga kualifikasi Piala Eropa 2016
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kabar Kurang Sedap dari Tim Bulu Tangkis Indonesia Menjelang Sudirman Cup 2025
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya