Ditelanjangi di Toilet, Buruh Pabrik Masih Trauma
Rabu, 08 Mei 2013 – 16:47 WIB

Buruh pabrik, Dirman menggengam erat tangan seorang aktivis KontraS Yati Andriani. Foto: Ricardo/ JPNN
JAKARTA - Seorang buruh di pabrik kuali, Dirman masih mengalami trauma berat akibat kekerasan dan intimidasi yang dialaminya selama bekerja di tempat terisolasi itu. Akibatnya, saat jumpa pers bersama KontraS di Jakarta Pusat, Rabu (8/5), Dirman sampai tak sanggup menguraikan cerita yang dialaminya kepada media massa.
Ia terus menundukkan kepala dan menggengam erat tangan seorang aktivis KontraS Yati Andriani. Ia tampak ketakutan melihat puluhan kamera menyoroti wajahnya.
"Maaf sekali Dirman belum bisa bicara. Jika sudah siap dia akan bicara. Masih trauma, tidak bisa banyak bicara," kata Yati menjelaskan kondisi Dirman.
Menurut Yati, Dirman salah satu buruh di pabrik yang sempat berupaya melarikan diri karena tak tahan disekap dan tidak mendapatkan kehidupan layaknya manusia. Namun, usahanya ketahuan oleh mandor pabrik dan oknum kepolisian yang juga menjaga pabrik itu. Ia lalu ditangkap kembali dan disekap dalam sebuah toilet.
JAKARTA - Seorang buruh di pabrik kuali, Dirman masih mengalami trauma berat akibat kekerasan dan intimidasi yang dialaminya selama bekerja di tempat
BERITA TERKAIT
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi