Ditelepon Langsung Kepala BKN, Ini Reaksi Si Penipu Honorer
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Eko Sutrisno mengaku menemukan penipuan honorer kategori satu (K1) dan kategori dua (K2) lewat komentar pembaca di JPNN.com.
Eko yang rutin mengikuti pemberitaan honorer di JPNN.com menyebutkan, dalam komentar pembaca ditemukan calo CPNS bergerilya.
"Mereka mengaku lulus CPNS atas bantuan pejabat BKN. Mereka juga berani mencantumkan nama dan nomor telepon pejabat eselon satu BKN," kata Eko kepada JPNN.com, Minggu (18/1).
Penasaran dengan nomor yang dicantumkan sang calo, Eko pun menghubunginya. Awal ditelepon, yang menerima telepon mengaku pejabat BKN dan minta dihubungi kembali karena sibuk. Setelah ditelisik, orang yang mengaku pejabat BKN itu bak kebakaran jenggot karena ketahuan menipu.
"Jadi mereka mencatut nama pejabat eselon satu BKN. Namanya benar, tapi nomor teleponnya gadungan alias nomor penipunya," ucapnya.
Eko pun mewanti-wanti agar honorer K1 maupun K2 jangan sampai tertipu dengan calo yang mengaku kenal dekat pejabat BKN. Apalagi sampai menyebut harus menyetorkan uang.
"Jadi hati-hati mendapatkan nomor telepon yang disebut-sebut bisa menggolkan CPNS. Tidak ada itu, semua ada mekanismenya. Dan saya tidak segan-segan memberikan sanksi tegas buat pegawai BKN yang coba-coba main api," tegasnya. (esy/jpnn)
JAKARTA - Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Eko Sutrisno mengaku menemukan penipuan honorer kategori satu (K1) dan kategori dua (K2) lewat komentar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Trisya Suherman: Lukisan Go Green Taruparwa Bisa jadi Penyemangat Para CEO
- Seniman Papua Bawa Pesan Ekologis di Jakarta Biennale 2024
- Masih Terima Endorsement Meski Sudah Jadi Pejabat Negara, Raffi Ahmad: Kan Enggak Ada Larangannya
- Anak Muda Indonesia Pendiri Desa Bumi Jadi Pembicara di Diskusi PBB
- Masyarakat Bersatu dalam Doa, Dukung Kepemimpinan Lucianty-Syaparuddin untuk Muba Sejahtera
- Naleya Genomik & RSAB Harapan Kita Kerja Sama untuk Pengembangan Tes Genetik Talasemia