Ditemui Presiden, Ketum PMII: Tensi Politik Agak Panas
jpnn.com - jpnn.com - Presiden Joko Widodo menerima rombongan Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB-PMII) di Istana Negara, Jumat (3/2).
Ketua Umum PB PMII Aminuddin Ma'ruf mengatakan, kedatangannya bersama Ketua PB PMII Yakin Simatupang, Sekretaris Jenderal Abdul Haris Wally dan pengurus lainnya, untuk meminta kesediaan Presiden Jokowi, membuka Kongres PMII.
Namun, tidak terutup kemungkinan dalam pertemuan itu dibahas juga berbagai isu nasional terkini yang membuat suasana sedikit tegang.
"Kami akan menyampaikan keprihatinan soal kondisi yang mungkin bisa dikatakan tensi politik agak panas dengan berbagai isu yang sudah menjadi rahasia umum yang kita tak bisa membedakan lagi mana isu, mana fitnah," kata Ma'ruf sebelum menemui Presiden Jokowi.
Lebih jauh soal pertemuan tersebut, Ma'ruf akan menyampaikan setelah pertemuan. Termasuk, apa saja yang nanti disampaikan Presiden Jokowi kepada PMII.
Dia berharap, dalam menyikapi berbagai isu kebangsaan saat ini, pemerintah menyikapinya dengan independen dan berdiri di atas semua golongan.
Begitu juga soal supremasi hukum, pemerintah harus memastikan aparat hukum bekerja secara objektif profesional.
"Pemerintah harus memastikan penegak hukum profesional tanpa ada intervensi, baik intervensi kekuasaan, intervensi masa jalanan, dan lain-lain. Saya harap hukum benar-benar objektif mengambil berdiri untuk menegakkan keadilan bagi siapa pun," tambahnya.(fat/jpnn)
Presiden Joko Widodo menerima rombongan Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PB-PMII) di Istana Negara, Jumat (3/2).
- Pengukuhan PB PMII Masa Khidmat 2024-2027: Era Baru Menuju Indonesia Maju
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar
- Mengintip Spesifikasi Mobil Maung Garuda yang Ditumpangi Prabowo dan Jokowi, Sangar
- Presiden Prabowo Bawa Bobby Tinggal di Istana Negara, Lihat Tuh