Ditemukan Pasir Hisap Di Gunung Panderman
Senin, 14 Januari 2013 – 07:29 WIB

Ditemukan Pasir Hisap Di Gunung Panderman
Dia menambahkan bahwa sesuai keterangan orang Kalimantan baru diketahui bahwa itu adalah pasir hisap. Sebab, kata Darji pasir seperti itu juga ada di dataran Kalimantan yakni di kawasan pedalaman. Kedatangan orang Kalimantan ke areal tersebut untuk mengambil sample pasir untuk dibawa pulang.
Baca Juga:
“Mereka tahu dari gurunya, entah itu guru spiritual atau apa, dan kemudian mengambil satu pasir sebanyak satu botol air mineral besar,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Dusun Tuyomerto Yatemo membenarkan mengenai legenda pasir hisap tersebut. Dia mendapat cerita seperti itu dari kakeknya agar tidak pernah bermain ke areal lereng utara Panderman. Sampai saat itu, cerita lawas itu tetap menjadi pegangan warga Tuyomerto dalam beraktifitas di gunung.
“Yang pernah kesana cuma pak Darji, saya sendiri belum pernah dan tidak berani,” kata Yatemo.
Medan menuju Parang Putih tergolong sulit karena melewati tebing yang curam. Dia berkeyakinan, cerita itu juga ditularkan oleh para sesepuh agar anak-anak mereka tidak terjebak ke tebing curam. Ada juga cerita yang menyebutkan bahwa kawasan itu juga menimbulkan gatal-gatal di kulit.“Intinya tidak ada orang sini (Tuyomerto) yang berani ke sana,” tandasnya. (ary/avi)
BATU - Gunung Panderman diyakini memiliki pasir hisap yang berada di Parang Putih yakni sebuah tebing di utara gunung. Hal itu diungkapkan oleh warga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki