Diterpa Gosip Cinta Sejenis, Indra Bekti dan Istri Makin Mesra

jpnn.com - JAKARTA – Gosip cinta sejenis yang menimpa Indra Bekti ternyata tak memengaruhi biduk rumah tangganya dengan sang istri Adilla Jelita. Keduanya malah terlihat makin mesra.
Setidaknya itu yang terlihat saat mereka mengisi sebuah acara di salah satu stasiun televisi swasta, Kamis (4/2) lalu. Adila mengaku terus memberikan dukungan pada aktor serbabisa itu.
"Aku kirim pesan, 'ayah hari ini jangan lupa shalawat, doa, istiqfar'," kata Adilla sebagaimana dilansir laman Jawa Pos.Com, Jumat (5/2).
Meski hanya pesan singkat, Indra mengaku sangat bahagia. Menurut Indra, dukungan Adilla membuat biduk rumah tangganya makin kompak. Indra pun bersyukur memiliki istri seperti Adilla.
"Kami justru makin kuat dan makin solid. Hikmahnya bisa dekat lagi dengan Tuhan dan keluarga juga,” ucap Indra. (ded/jos/jpnn)
JAKARTA – Gosip cinta sejenis yang menimpa Indra Bekti ternyata tak memengaruhi biduk rumah tangganya dengan sang istri Adilla Jelita. Keduanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sempat Mangkir, Nikita Mirzani Jalani Pemeriksaan Perdana sebagai Tersangka
- Berhasil Finis di Tokyo Marathon 2025, Ariel NOAH: Agak Emosional
- Audy Ungkap Alasan Kembali Aktif di Industri Musik
- Sheila Dara Terombang-ambing Gara-gara Jumbo
- Ratu Hiphop Jepang, Awich Makin Mendunia
- Masa Penahanan Vadel Badjideh Diperpanjang, Ini Sebabnya