Ditikam, Kakak Tewas Ditangan Adik Kandung
Kamis, 23 Agustus 2012 – 11:57 WIB

Ditikam, Kakak Tewas Ditangan Adik Kandung
Melihat situasi itu, Kepala Desa Teteona lantas melerai kedua saudara kandung itu. Setelah situasi reda, listrik yang sedang menyala mendadak mati. Aidit salah sangka. Ia mengira Jasmin lalu mematikan saklar lampu di meteran agar tape recorder berhenti. Aidit pun tersinggung. Aidit menuduh Jasmin yang mematikan saklar. Keduanya lalu terlibat adu jotos.
Baca Juga:
Jasmin lalu melarikan diri ke dalam kamarnya. Aidit masih mencecar Jasmin dengan pukulan. Merasa terdesak Jasmin lalu menghunus sebilah badik. Perut kakak kandungnya jadi sasaran. Akibatnya, Aidit tersungkur dan bersimbah darah dengan sekali tusukan Jasmin yang menembus perut Aidit.
"Kepala desa yang masih ada disitu lalu menolong dan mengangkat korban Aidit lalu membawa ke RSU Provinsi Sultra tetapi tidak sempat karena korban meninggal dunia diperjalanan. Sedangkan tersangka menderita luka ringan akibat baku pukul," runut mantan Kapolsek Sawa, Konut itu.
Tersangka Jasmin dan barang bukti menurut AKP Turuman Marani, kini diamankan polisi di Mapolres Konawe untuk penyidikan lebih lanjut. Jasmin dijerat pasal 338 KUHP tentang pembunuhan. Ancaman hukuman 15 tahun penjara. (din)
UNAAHA - Gara-gara persoalan sepele, Aidit (34) warga Desa Teteona, Kecamatan Wonggeduku, Kabupaten Konawe, tewas ditangan adik kandungnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Penggerebekan Lokasi Judi Sabung Ayam di Gowa Bocor
- Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Jadi Tersangka Penganiayaan
- Seusai Bunuh Kekasihnya, Pria di Serang Mutilasi Korban, Motif Terungkap