Ditinggal Parpol Koalisi, Panbers Jalan di Tempat
Sabtu, 28 Januari 2012 – 11:16 WIB

Ditinggal Parpol Koalisi, Panbers Jalan di Tempat
MENJELANG pendaftaran cagub dan cawagub, koalisi partai politik yang tergabung dalam panitia bersama (panbers) malah jalan di tempat. Ini mencerminkan kalau persepsi masyarakat Jakarta memandang koalisi yang terdiri dari Partai Golkar, Gerindra, Hanura dan PDS bubar memang benar adanya.
Menanggapi masalah ini, Ketua DPD Partai Hanura Jakarta Ongen Sangaji membantah kalau panbers bubar. “Kalau bubar belum. Tapi kalau dibilang kami tidak pernah melakukan pertemuan lagi iya,” ungkapnya.
Kendati sudah tidak pernah menggelar pertemuan lagi, namun komunikasi melalui via telepon tetap jalan. Hal senada diungkapkan Ketua DPD Gerindra M Taufik. Menurut Taufik, karena kesibukan para pimpinan parpol yang tergabung dalam panbers menyebabkan agenda pertemuan yang sudah dijadwalkan selalu batal.
“Tidak ada pertemuan bukan berarti komunikasi putus. Kebersamaan untuk menentukan dukungan cagub tetap jalan,” jelasnya.
MENJELANG pendaftaran cagub dan cawagub, koalisi partai politik yang tergabung dalam panitia bersama (panbers) malah jalan di tempat. Ini mencerminkan
BERITA TERKAIT
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran