Ditipu Miliaran Rupiah, Bunga Zainal Laporkan 2 Orang Ini

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Bunga Zainal mengungkap kronologi dirinya menjadi korban penipuan investasi bodong yang diduga dilakukan oleh CD dan SFS.
Dia mengatakan bahwa dua orang tersebut awalnya mengaku sebagai pengusaha katering dan properti.
Hubungan pertemanan keduanya bermula saat Bunga Zainal bertemu dengan CD di Bali pada 2020.
Dia kemudian ditawari untuk berinvestasi dalam bisnis yang dibangun CD dan SFS.
"Saya kemudian menyetujui untuk berinvestasi dengan mengirimkan uang secara bertahap dari 2022 hingga 2024," kata Bunga Zainal di kawasan Jakarta Selatan, Kamis (29/8).
Perempuan berusia 37 tahun itu menjelaskan bahwa semula profit bisnis diberikan sesuai dengan kesepakatan.
Setelah bisnis berjalan lancar, Bunga Zainal kembali ditawari untuk berinvestasi dalam bisnis pengadaan dengan iming-iming profit 6,5 - 13 persen dan tawaran benefit lain.
Dia pun akhirnya setuju sehingga mulai berinvestasi senilai Rp 6,2 miliar.
Aktris Bunga Zainal mengungkap kronologi dirinya menjadi korban penipuan investasi bodong yang diduga dilakukan oleh CD dan SFS.
- 3 Berita Artis Terheboh: Bunga Zainal Tak Sabar, Frans Faisal Menangis
- Bunga Zainal: Saya Belum Lihat Tersangka Pakai Baju Oranye
- Bunga Zainal Tidak Sabar Bertemu Tersangka Kasus Penipuan yang Dialami
- 2 Tersangka Penipuan Ditahan, Bunga Zainal Sujud Syukur
- 2 Tersangka Kasus Penipuan Terhadap Bunga Zainal Akhirnya Ditahan
- Kasus Penipuan yang Dialami Bunga Zainal, Polisi Tetapkan 2 Tersangka