Ditjen Hubdat Kemenhub Bangun Infrastruktur yang Tersebar dari Sabang hingga Merauke

Ditjen Hubdat Kemenhub Bangun Infrastruktur yang Tersebar dari Sabang hingga Merauke
Terminal Tipe A yang dibangun oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kemenhub. Foto dok Ditjen Hubdat

Pembangunan Pelabuhan Penyeberangan Klademak ini dinilai sangat penting mengingat kondisi prasarana penyeberangan yang ada sebelumnya masih sangat minim dan kurang menunjang aspek keselamatan bagi pemakai jasa angkutan penyeberangan dan juga memberikan kontribusi yang cukup besar dalam menunjang kelancaran distribusi barang, penumpang maupun kendaraan terutama di sekitar provinsi Papua Barat dan Papua Barat.

Terkait terminal, Risyapudin mengatakan pihaknya telah membangunan dan merevitalisasi terminal Terminal Tipe A Paya Ilang yang selesai pada akhir 2021, menjadikannya fasilitas modern dengan dua lantai. Peningkatan Fasilitas Pendukung pada terminal dibanding yang dulu yang menyebabkan peningkatan pelayanan kepada masyarakat pengguna terminal.

“Untuk di pulau Jawa yang menjadikan terminal sebagai pusat aktivitas kemasyarakatan maka kami juga merevitasisasi sejumlah terminal, seperti Terminal Leuwipanjang di Bandung, Terminal Guntur Melati di Garut, Terminal Tingkir di Salatiga, Terminal Tidar di Magelang dan Terminal Patria di Blitar,” ucapnya.(chi/jpnn)

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat (Ditjen Hubdat) Kemenhub telah membangun sejumlah infrastruktur transportasi darat tersebar di seluruh wilayah Indonesia.


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News