Ditodong Sajam, Motor Dirampas
Minggu, 12 Februari 2012 – 05:36 WIB

Ditodong Sajam, Motor Dirampas
PALEMBANG – Kawanan pelaku penodongan bersenjata tajam (sajam) dengan merampas motor kembali terjadi. Kali ini dialami seorang pelajar bernama Raiza Rana Viola Riadi (15), warga Perumahan Pemda, Kelurahan Alang-Alang Lebar, Kecamatan Alang-Alang Lebar, Palembang. Peristiwa itu berlangsung sekitar pukul 16.30 WIB di Jl Irigasi, Kelurahan Srijaya, Kecamatan Alang-Alang Lebar, Palembang.
Kejadiannya bermula, saat korban hendak pulang ke rumahnya dicegat oleh pelaku yang mengendarai motor Yamaha Mio. Pelaku minta diantarkan ke rumah teman korban bernama Iwan. Setelah itu, pelaku juga meminta korban agar diantar ke rumah Rustam yang juga teman korban. Setelah bertemu, pelaku kembali meminta korban mengantarkan ke rumah keluarganya.
Baca Juga:
Di dalam perjalanan di tempat kejadian perkara (TKP), pelaku meminta agar mengendarai motor korban. Permintaan itu lalu ditolak korban karena tak mengenal pelaku. Tentunya penolakan itu membuat pelaku marah hingga menampar korban. Bahkan pelaku menodongkan sajam jenis pisau ke pinggag korban. Tak pelak, motor Honda bernopol BG 3718 PN yang dikendarai korban dirampas pelaku. Selain itu, pelaku juga merampas handphone merek Samsung milik korban.
Atas kejadian itu, korban melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian (SPK) Terpadu Polresta Palembang. Pengaduan itu tercatat dalam laporan polisi bernomor LP/B-394/II/2012/Sumsel/Resta. “Laporan korban telah diterima dan kasusnya dalam penyelidikan lebih lanjut,” kata Kapolresta Palembang Kombes Pol Sabaruddin Ginting Sik, melalui Kasat Reskim Kompol Frido Situmorang SH Sik, Sabtu (11/2). (rim)
PALEMBANG – Kawanan pelaku penodongan bersenjata tajam (sajam) dengan merampas motor kembali terjadi. Kali ini dialami seorang pelajar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Komplotan Begal di Palembang Ditangkap, Satu Pelaku Tewas
- Polisi Tetapkan Pengusaha Bandung Hartono Soekwanto Jadi Tersangka
- Razia di Warung, Polisi Amankan Puluhan Minuman Keras
- Kasus Pembunuhan Subang: 2 Tersangka Hanya Wajib Lapor, Ini Alasan Polisi
- AKBP Fajar Ditangkap Propam Mabes Polri, Kasusnya Dobel
- Seorang Polisi di Makassar Kena Panah, Pelakunya