Ditolak Rumah Sakit, Roro Fitria Geram

Ditolak Rumah Sakit, Roro Fitria Geram
Roro Fitria. Foto Instagram

jpnn.com - RORO Fitria merasa geram dengan tindakan perawat dan dokter di rumah sakit yang ia datangi.

Pasalnya, sang ibu yang butuh segera ditolong, malah tidak ditangani oleh rumah sakit, yang ia percaya memiliki pelayanan bagus.

Terlebih, Roro juga menjadi salah satu member dari rumah sakit itu.

"Empat tahun saya member di sana, saya juga pasien di sini," ujar Roro belum lama ini.

Emosinya langsung memuncak saat perawat menolaknya dengan senyuman, di tengah kondisi ibunya yang kritis. Perawat itu beralasan dokter yang tengah menangani jam praktiknya sudah habis. Sehingga sang dokter tak mau melayani.

"Dia bilang udah nggak bisa, karena jam praktik dokternya sudah habid dan dia mau pulang. Ibu saya sakit dan butuh perawatan masa ditolak. Dia malah melempar senyum bilang nggak bisa, ini ibu saya butuh pertolongan," sesal Roro. (chi/jpnn)


RORO Fitria merasa geram dengan tindakan perawat dan dokter di rumah sakit yang ia datangi. Pasalnya, sang ibu yang butuh segera ditolong, malah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News