Ditolak Satpol PP, Pria di Kulon Progo Gantung Diri
jpnn.com, KULON PROGO - Warga Jatisarono, Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo Dimas Kuncoro Jati (26) mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.
Diduga, pria berusia 26 itu bunuh diri lantaran gagal kembali menjadi personel Satpol PP DIY.
Kasubaghumas Polres Kulonprogo Iptu I Nengah Jeffry menjelaskan, peristiwa tersebut terjadi pada Minggu (4/4) sekitar pukul 12.00.
Korban mengakhiri hidupnya dengan mengikat leher yang digantungkan ke belandar dapur rumahnya.
Dimas ditemukan dalam kondisi menggantung oleh anggota keluarganya bernama Saridal (56) yang pulang dari pasar.
Sebelum bunuh diri, korban sempat mengalami depresi karena keluar dari pekerjaannya sebagai personel Satpol PP dan ingin masuk lagi, tetapi ditolak.
“Diduga korban bunuh diri karena mengalami depresi akibat dikeluarkan dari pekerjaannya sebagai Satpol PP provinsi. Kemudian ingin masuk lagi, tetapi tidak diterima,” katanya seperti dikutip dari Radar Jogja.
Dari hasil pemeriksaan pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan. Hanya ada bekas jeratan tali tambang di bagian leher korban.
Pria di Kulon Progo bunuh diri karena diduga mengalami depresi akibat ditolak Satpol PP.
- Gandeng Satpol PP, Bea Cukai Gelar Operasi Pasar Gempur Rokok Ilegal di Konawe
- Menyisir Wilayah Konawe, Bea Cukai Kendari Amankan Puluhan Ribu Batang Rokok Ilegal
- Banyak Banget, 500 Lebih APK Pilkada Kota Yogyakarta Terpaksa Dicopot
- Bea Cukai dan Satpol PP Jabar Musnahkan BKC Ilegal Senilai Rp 10,7 Miliar
- 2 Demonstran Ditangkap Buntut Aksi Anarkistis yang Menewaskan Anggota Satpol PP Lebak
- Tertimpa Pagar Saat Mengamankan Demo, Anggota Satpol PP Lebak Meninggal Dunia