Ditolak Spurs, Ruudje ke Hamburg
Minggu, 24 Januari 2010 – 03:08 WIB
Selama di Real, pemain yang dibesarkan PSV Eindhoven itu menerima bayaran 80 ribu pounds per pekan (setara dengan Rp 1,1 miliar). Dia meminta jumlah yang sama kepada tiap klub yang ingin membelinya.
Baca Juga:
Dengan fakta bahwa Ruudje sudah menjalani tes kesehatan untuk Hamburg, peluang Spurs"julukan Tottanham"maupun Stoke untuk mendapatkan dia praktis tertutup. Namun, Redknapp mengaku sama sekali tidak menyesal.
"Merekrut Van Nistelrooy akan menghancurkan struktur penggajian pemain di klub ini," tukas Redknapp, sebagaimana dikutip Guardian. "Dia mungkin sangat berhak mendapatkan gaji sebesar itu, mengingat di Real dia juga digaji dengan jumlah yang sama. Dia memang pemain hebat, dan bisa lebih hebat. Hanya saja, kami memang tidak kuat membayarnya," lanjut ayah Jamie Redknapp itu.
Salah satu yang bikin Redknapp ragu adalah kondisi Ruudje yang rentan cedera. Terlebih jika mengingat usianya yang sudah 33 tahun. Cederanya kali ini termasuk yang paling panjang, karena diderita sejak awal 2009. Musim ini, dia baru main 13 menit, lalu cedera lagi.
RUUD Van Nistelrooy hampir pasti berpisah dengan Real Madrid pekan ini. Manajemen Real dikabarkan sudah mencapai deal dengan klub Bundesliga Hamburg
BERITA TERKAIT
- ACL 2: Kejar Target Juara Grup, Port FC Berambisi Kalahkan Persib
- Jejak Persib di Thailand, Maung Bandung Bisa Curi 3 Poin dari Port FC?
- Port FC vs Persib: Asnawi Mangkualam cs Sedang tak Baik-Baik Saja
- Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Laga Kandang Tidak di SUGBK
- ACL Two: Persib Punya Modal Mengalahkan Port FC Malam Ini
- Liverpool jadi Tim Pertama Tembus 16 Besar Liga Champions