Dituding Aborsi Oleh Nikita Mirzani, Dewi Perssik: Aku Enggak Mau Sia-Siakan Waktu

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Dewi Perssik tak terima dituding telah melakukan aborsi sebanyak lima kali oleh Nikita Mirzani.
Meskipun begitu, dia belum bisa memastikan apakah pihaknya akan membawa masalah ini ke jalur hukum atau tidak.
"Aku tidak bisa bicara banyak yang pastinya biarkan masalah ini berjalan apa adanya," ujar Dewi Perssik di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (5/4).
Istri Angga Wijaya itu lebih memilih untuk menikmati bulan puasa dengan hal-hal bermanfaat.
"Aku enggak mau sia-siakan waktu aku buat sesuatu yang sia-sia. Belum tentu bulan depan aku masih bisa menikmati bulan ramadan ya, kan," ucap Dewi Perssik.
Sebelumnya, Nikita Mirzani menuding Dewi Perssik telah menggugurkan kandungannya atau aborsi sebanyak lima kali.
Hal itu diketahui dari unggahan Depe yang membagikan tangkapan layar komentar Nikita Mirzani.
Dari tulisan itu, Nikita mengingatkan perempuan agar tidak melakukan aborsi karena bisa memberikan dampak buruk pada tubuh.
Dewi Perssik belum bisa memastikan apakah akan melaporkan Nikita Mirzani soal tudingan melakukan aborsi lima kali.
- Keluarga Vadel Badjideh Mau Cabut Laporan Terhadap Nikita Mirzani, Razman: Silakan
- Begini Kondisi Vadel Badjideh Setelah Sebulan di Tahanan
- Meski Sempat Sakit, Vadel Badjideh Tetap Berpuasa di Dalam Penjara
- Baim Wong Jenguk Nikita Mirzani di Tahanan, Lalu Ucap Sebuah Doa
- Nikita Mirzani Ulang Tahun ke-39, Lolly Ucap Sebuah Janji
- Ingin Jenguk Nikita Mirzani, Razman Arif Nasution Bicara Niat Baik