Dituding Bersandiwara, SBY Dibela Garasi
Jumat, 15 April 2011 – 11:10 WIB

Dituding Bersandiwara, SBY Dibela Garasi
JAKARTA - Pernyataan Koalisi Penegak Citra DPR dan Pemantau Rencana Pembangunan Gedung DPR, yang menuding Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) telah bersandiwara dalam menyikapi pembangunan gedung baru DPR merupakan hal yang mengada-ada. Sikap SBY terhadap rencana pembangunan gedung baru senilai Rp 1,1 triliun itu sudah jelas, yakni menolak dengan pertimbangan efisiensi anggaran.
"Niat dan ketulusan SBY sudah jelas. Segera lakukan efisiensi dan optimalisasi anggaran," ujar Sekjen Gerakan Aman Adil Sejahtera Untuk Indonesia (Garansi), Didik Mukrianto kepada wartawan di kawasan Senayan Jakarta, Jumat (15/4).
Baca Juga:
Mestinya, Koalisi Penegak Citra DPR dan Pemantau Rencana Pembangunan Gedung DPR, yang merupakan gabungan dari beberapa LSM itu, menjadikan sikap SBY sebagai momentum dan gerakan positif untuk kepentingan bangsa. Bukan sebaliknya, menyikapinya dengan sangat tendensius. "Seharusnya itu disikapi secara proporsional dan jujur. Niat dan ajakan SBY sudah didasarkan pada kewenangan kelembagaan," katanya.
Dalam tataran ketatanegaraan, lanjut Didik, perbedaan sikap di eksekutif dan legislatif terkait dengan efisiensi dan optimasi harus disikapi secara proporsional kelembagaan. Kalau kemudian masalahnya selalu dituduhkan kepada SBY sebagai pemangku eksekutif maka mereka sebenarnya tengah menyebar fitnah dan pembunuhan karakter yang membuat bingung masyarakat.
JAKARTA - Pernyataan Koalisi Penegak Citra DPR dan Pemantau Rencana Pembangunan Gedung DPR, yang menuding Presiden Susilo Bambang Yudhoyono
BERITA TERKAIT
- Hadiri Pasar Kreatif Ramadan di Jakarta, Rano Karno Terkesan Gara-gara Ini
- Sukarelawan Prabowo Menjerit, Merasa Dikhianati!
- Pembahasan RUU KUHAP, Maqdir Ismail Saran Proses Penyidikan Diselesaikan di Kepolisian
- Dulu Usut Teroris, Kini Brigjen Eko Hadi Dipilih jadi Dirtipid Narkoba Bareskrim
- Komnas HAM Minta Rencana Perluasan Kewenangan TNI-POLRI Dikaji Ulang
- Yayasan Jiva Svastha Nusantara Gelar Seminar Edukasi Higienitas Air Minum