Dituding Lakukan Pelecehan, Gofar Hilman Bakal Lapor Polisi?
jpnn.com, JAKARTA - Pembawa acara Gofar Hilman mengajak perempuan yang merasa dilecehkan olehnya untuk menyelesaikan masalah tersebut di kepolisian.
Sahabat Nikita Mirzani itu beralasan agar dirinya dan perempuan tersebut bisa mendapatkan keadilan.
"Biar sama-sama enak, gue siap menyelesaikan masalah ini, sebaiknya sih secara hukum," tulis Gofar melalui akunnya di Twitter, Rabu (9/6).
Meski demikian, lanjut Gofar, dia terbuka bila nanti ada usulan yang lebih baik dalam menyelesaikan masalah tersebut.
"Gue siap mendiskusikan masukannya karena melibatkan fitnah pakai nama gue di sini," lanjutnya.
Menurut Gofar, tim manajemennya sedang berusaha menghubungi pemilik akun tersebut.
Sebelumnya, Gofar Hilman dituding telah melakukan pelecehan seksual terhadap seorang perempuan.
Tuduhan pelecehan tersebut diungkap oleh pemilik akun quweenjojo di Twitter, Selasa (8/6) malam. (jlo/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Gofar Hilman menyarankan perempuan yang merasa dilecehkan oleh dirinya agar membawa kasus tersebut ke polisi.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Hubungan Terlarang Bu Guru dengan Muridnya, Punya Anak, Terungkap karena Wajah Mirip
- Kasus Pelecehan Seksual Sesama Jenis di Mataram, Polda NTB Minta Dukungan Puslabfor
- Kasus Pelecehan Turis Singapura di Braga Bandung Berakhir Damai
- 3 Terduga Pelaku Pelecehan Turis Asing di Braga Bandung Diamankan Polisi, Begini Pengakuannya
- Oknum Dosen Lakukan Pelecehan Sesama Jenis di Mataram, Sahroni Geram!
- Guru di Cilandak Dilaporkan ke Polisi Atas Dugaan Pelecehan Siswi SMA