Dituding Sediakan Kursi Ketum Demokrat ke Sandiaga, Max Sopacua Sebut Andi Arief Suka Mengkhayal
jpnn.com, JAKARTA - Anggota Majelis Tinggi Demokrat Max Sopacua menilai Andi Arief sosok yang suka berimajinasi. Penilaian Max didasari dari twit Andi terkait munculnya upaya politikus senior partai berlambang Mercy itu, yang ingin menjual kursi Ketua Umum Demokrat kepada orang luar.
"Saya kira Andi Arief itu suka mengkhayal. Dia suka mengkhayal. Itu khayalan saja. Dia suka mengkhayal," kata Max saat dihubungi, Senin (17/6).
Max mengaku tidak ingin menanggapi lebih lanjut tudingan Andi. Sebab, dia menilai tudingan itu hanyalah hoaks dan bukan fakta lapangan.
Kami sudah tahu kalau Mubarok, Max Sopacua akan mendatangkan kursi Ketum Demokrat kepada Sandi Uno, Gatot Nurmantyo dll. Menjadi makelar memang kerap menguntungkan, tapi Sandi Uno atau Gatot Nurmantyo bukan orang yang bodoh yang bisa dibohongi. — andi arief (@AndiArief__) June 16, 2019
"Jadi, saya tidak mau menanggapi hal-hal yang hoaks. Kalau punya data, oke. Kalau mengkhayal, saya enggak mau menanggapi," ungkap dia.
BACA JUGA: Max Sopacua Cs Pengin Serahkan Partai Demokrat kepada Sandiaga Uno?
Max mengaku tidak pernah berupaya menjadikan cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno sebagai Ketum Demokrat. Begitu pun dengan politikus senior Demokrat lainnya. Tidak terdapat upaya mendorong Sandiaga Uno, untuk menjadi Ketum Demokrat.
Max Sopacua mengaku tidak pernah berupaya menjadikan cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno sebagai Ketum Demokrat.
- Ibas Demokrat Ajak Anak Muda Jangan Suka Flexing, Jadilah Kreatif dan Produktif
- Kunjungi Kedai Saat Kopi di Surabaya, Sandiaga Uno: Konsepnya Unik
- Inilah Profil Teuku Riefky, Menteri Ekonomi Kreatif di Kabinet Prabowo
- Irwan Demokrat Sebut Pidato Presiden Prabowo Mengharukan
- Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran, AHY: Semoga Diberikan Kekuatan
- Agung-Markarius Siap Tata TPA di Pekanbaru, Olah Sampah Jadi Briket dan Energi Baru