Dituduh Curi Motor, Agus Babak Belur Dihajar Warga

jpnn.com, PALEMBANG - Seorang pria bernama Agus Tarwin (50), warga Jalan Naskah, Kecamatan Sukarami, Palembang mengalami kejadian tidak mengenakkan.
Dia babak belur dihakimi warga karena dituduh mencuri motor di Desa Sungai Dua, Kecamatan Rambutan, Kabupaten Banyuasin, Selasa (14/2) lalu.
Akibatnya, Agus mengalami lebam di sekujur tubuh, bahkan mengalami luka bacok.
Tidak hanya itu, beberapa gigi Agus juga lepas akibat terkena pukulan warga.
"Saat itu saya hendak pulang ke Palembang seusai mengambil uang hasil penjualan karet di TKP, tiba-tiba di tengah jalan saya dihadang dan langsung dipukul, hingga dibacok oleh warga setempat," ungkap Agus, Rabu (29/3).
Agus mengatakan dirinya sempat dibawa warga dan petugas kepolisian setempat ke Kantor Desa Sungai Dua.
Namun, sesampainya di sana, dirinya yang sudah diborgol dipukuli lagi oleh warga.
Setelah hampir tak sadarkan diri akibat terkena pukulan, Agus dibawa Petugas Polsek Rambutan dan sejumlah petugas TNI ke Rumah Sakit (RS) Hermina Palembang untuk dilakukan pengobatan
Seorang pria bernama Agus Tarwin (50), warga Jalan Naskah, Kecamatan Sukarami, Palembang mengalami kejadian tidak mengenakkan.
- Hujan Lebat & Cuaca Ekstrem Bakal Melanda Sumsel Selama 5 Hari
- Korban Salah Tangkap Difitnah & Dipukuli, Disuruh Berdamai dengan Polisi Tanpa Ganti Rugi
- Heboh, Ada Temuan Benda Diduga Bom di Palembang
- Dibangun Abad ke-18 di Pinggir Sungai Musi, Musala Al-Kautsar Palembang Masih Kokoh Berdiri
- Korban Terakhir Tragedi Getek Terbalik di Sungai Rawas Ditemukan
- Komplotan Begal di Palembang Ditangkap, Satu Pelaku Tewas