Dituduh Terkenal Berkat Hotman Paris, Iqlima Kim Bilang Begini
Minggu, 01 Mei 2022 – 11:20 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Nama Iqlima Kim belakangan menjadi sorotan lantaran dirinya menuduh Hotman Paris melakukan pelecehan seksual.
Pihak Iqlima Kim dan Hotman Paris pun saling mengeluarkan pernyataan mengenai masalah tersebut.
Terbaru, Hotman Paris menyebut Iqlima Kim menjadi terkenal berkat ajakan syuting darinya.
Lalu, apa tanggapan Iqlima Kim atas pernyataan tersebut?
"Aduh, mungkin kalau dibilang artis, sudah sebagian orang tahu aku," kata Iqlima Kim di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (29/4).
Mantan asisten pribadi alias aspri Hotman Paris itu enggan berkomentar lebih lanjut perihal tersebut.
Iqlima Kim mengatakan dirinya hanya dua bulan menjadi aspri Hotman Paris.
"Katanya, tetapi tidak tertulis ya," imbuh Iqlima Kim.
Hotman Paris menyebut Iqlima Kim menjadi terkenal berkat ajakan syuting darinya.
BERITA TERKAIT
- 3 Berita Artis Terheboh: Hotman Komentari PPN 12%, Mahalini Sedih Banget
- Hotman Paris Komentari soal PPN 12%, Lalu Usulkan Ini
- Budi Said Tak Pernah Menerima 1,1 Ton Emas yang Dijanjikan, Belum Ada Kerugian Negara
- 3 Berita Artis Terheboh: Viral Gus Miftah Mengejek Pedagang, Hotman Paris Beri Komentar
- Kimberly Ryder & Edwar Akbar Resmi Bercerai, Hotman Paris Berkomentar Begini
- Pakar Hukum Sepakat Putusan PK Mardani Maming Salah, Hotman Paris: Minta Prabowo Ambil Tindakan