Ditunjuk Jadi Menteri, Djan Faridz Batal Jadi Cagub DKI
Senin, 17 Oktober 2011 – 14:41 WIB

Ditunjuk Jadi Menteri, Djan Faridz Batal Jadi Cagub DKI
JAKARTA - Presiden SBY menunjuk Djan Faridz sebagai Menteri Perumahan Rakyat menggantikan Suharso Monoarfa yang mengundurkan diri. Penunjukan ini pun membuat Djan Faridz memastikan diri urung maju menjadi Calon Gubernur pada Pilkada DKI Jakarta.
"Jadi (cagub) dikasih yang lain. Tidak jadi (Cagub DKI), dapat tugas yang lebih berat," ujar politisi PPP yang mengaku sudah mengeluarkan dana sekitar Rp20 juta untuk pencalonannya tersebut.
Baca Juga:
Saat dipanggil oleh Presiden SBY untuk menjadi menteri, Ketua Nahdatul Ulama (NU) DKI Jakarta tersebut mengaku sedang asyik menonton TV. Tugas sebagai Menpera pun disambutnya dengan optimisme.
"Nasehat (Presiden SBY) supaya dapat bekerja dengan lebih baik dari sebelumnya," kata anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) dari DKI Jakarta itu.
JAKARTA - Presiden SBY menunjuk Djan Faridz sebagai Menteri Perumahan Rakyat menggantikan Suharso Monoarfa yang mengundurkan diri. Penunjukan ini
BERITA TERKAIT
- Pengangkatan PPPK 2024 dari Honorer Maret 2026, Nasib R2/R3 Tua di Ujung Pensiun
- Persik Telan Kekalahan 1-4 atas Persib, Pemain Minta Maaf
- Kesimpulan Raker: Pengangkatan PPPK 2024 Maret 2026
- Pramono Ingatkan Warga Jakarta, Hujan Deras Masih Mengguyur
- Korupsi Makin Menggurita, Hardjuno Wiwoho: Pengesahan RUU Perampasan Aset Harga Mati
- Muscab HIPMI Karawang 2025: Sejumlah Nama Muncul, Cecep Sopandi Dinilai Punya Keunggulan