Dituntut Penjara 20 Tahun, Eks Anak Buah Teddy Minahasa Takut dengan Sosok Ini

jpnn.com, JAKARTA - Mantan Kapolres Bukittinggi Doddy Prawiranegara mengaku nekat mengedarkan sabu-sabu karena takut dengan mantan Kapolda Sumatera Barat Teddy Minahasa sebagai pimpinannya.
Doddy menjadi terdakwa dalam kasus peredaran sabu-sabu.
Doddy mengaku rasa takut itu yang membuatnya nekat mengantar sabu-sabu yang ditukar tawas hasil dari ungkapan kasus sesuai perintah Teddy.
"Ini terjadi karena ketidakmampuan saya untuk mengatasi rasa takut yang begitu besar kepada pimpinan yang memerintahkan saya, yaitu Irjen Teddy Minahasa," kata Doddy saat membaca nota pembelaan atau pleidoi di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Barat, Rabu.
Karenanya, Doddy merasa menyesal sudah menuruti perintah Teddy yang jelas-jelas melanggar undang-undang pemberantasan narkotika itu.
Dalam pleidoinya, Doddy mengaku tidak pernah sekalipun terlibat sebagai kurir sabu-sabu selama bertugas sebagai anggota Polri.
Dia justru mengeklaim telah mendapatkan banyak penghargaan atas pengungkapan kasus kriminal terutama peredaran narkoba selama bertugas sebagai polisi.
Dengan adanya kejadian ini, dia merasa tercoreng dan seluruh reputasi yang dia bangun sebagai polisi hancur.
Eks Kapolres Bukittinggi Doddy Prawiranegara mengaku mengedarkan sabu-sabu karena takut dengan mantan Kapolda Sumbar Teddy Minahasa.
- Bareskrim Bongkar Peredaran 38 Kg Sabu-Sabu Jaringan Malaysia-Indonesia di Riau
- Petugas Temukan Bola Tenis di Lapas Pamekasan, Ternyata Berisi Narkoba
- KemenPPPA Geram Ada Alat Isap Sabu-Sabu dan Botol Miras di Kelas TK Riau
- Dagang Sabu-Sabu, Penjahit Asal Palembang Ditangkap di Ogan Ilir
- NAA Ditangkap di Banyuasin, Ini Dosa yang Telah Diperbuat
- ASN Ini Masuk Sel Setelah Ditangkap Saat Mengambil Paket Sabu-Sabu