Dituntut Rektor Rp1 Miliar, Mahasiswa UMM Galang Koin
Selasa, 23 Februari 2010 – 11:48 WIB
MATARAM- Perseteruan antara aktivis mahasiswa Universitas Muhammadiyah Mataram (UMM) dengan rektornya sendiri, H Agusfian Wahab bakal berlanjut.
Perseteruan bermula mahasiswa menggelar demo karena merasa dizalimi pihak kampus. Demo yang digelar berlangsung anarkis yang berakibat pada pecahnya dua kaca di pintu rektorat. Pihak kampus UMM langsung mempidanakan mahasiswa. Selain pidana, Rektor UMM H Agusfian Wahab akan melayangkan gugatan perdata. Dalam gugatan tersebut rektor mengajukan tuntutan ganti rugi Rp 1 miliar atas tindakan anarkis mahasiswa yang menyebabkan pecahnya dua kaca pintu gedung rektorat.
Baca Juga:
Untuk melawan gugatan yang dilayangkan rektor, mahasiswa menggelar aksi pengumpulan koin dan akan digunakan untuk membayar gugatan Rp 1 miliar tersebut.
Koordinator aksi penggalangan koin Mukhlis menjelaskan, pengumpulan aksi ini akan dilakukan selama beberapa hari. Penggalangan koin bahkan tidak hanya dilakukan di kampus UMM, melainkan juga di sejumlah kampus lainnya bahkan perempatan di Kota Mataram.
MATARAM- Perseteruan antara aktivis mahasiswa Universitas Muhammadiyah Mataram (UMM) dengan rektornya sendiri, H Agusfian Wahab bakal berlanjut.
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Kembali Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 1.500 Meter
- Guru Honorer Tewas Ditembak OTK di Ilaga
- Pj Gubernur Jateng Berbagi Kasih di Hari Natal dengan Puluhan Lansia Panti Wreda
- Hewan Dilindungi Macan Akar Mati Terlindas di Tol Dumai-Pekanbaru
- PAM Jaya Naikkan Tarif Air 2025, Pelanggan Ini Tak Akan Terkena
- DPRD Kota Bogor Dorong Transparansi dalam Pelaksanaan Program BisKita