Divaldo dan PSMS Kecewa
Senin, 09 April 2012 – 07:40 WIB

Divaldo dan PSMS Kecewa
Sebenarnya, laga Persebaya versus PSMS ini bisa saja bergulir seandainya panpel bertindak lebih cepat. Contohnya adalah laga Persibo Bojonegoro versus Semen Padang kemarin yang berhasil dipindahkan ke Bantul karena alasan yang sama. Yakni tak mendapat izin keamanan di Bojonegoro. Namun persoalannya apakah kalau Persebaya yang pindah ke daerah lain, keamanan setempat juga mengijzinkan?
Baca Juga:
Sehari setelahnya Polrestabes membalas permohonan izin panpel Persebaya dan menolak dengan alasan tak ingin konsentrasi terbelah. Ya, sejak akhir Maret lalu memang sedang marak demonstrasi penolakan kenaikan harga BBM. Polrestabes menyarankan agar laga ditunda atau dialihkan di luar Surabaya.
Mendapat kabar itu, pada 4 April panpel Persebaya mengirimkan surat Polrestabes kepada LPIS. Namun LPIS tak memberikan jawaban atau memberi petunjuk. Gara-gara ketidaktegasan LPIS, PSMS juga merugi dengan datangnya tim ke Surabaya Jumat (6/4) lalu.
"Kalau ditanyakan soal untung-rugi, pihak kami jelas rugi. Soal ganti rugi apakah akan dibebankan kepada Persebaya, kami akan ada hitung-hitungan sendiri dengan Persebaya," tutur manajer PSMS Dolli.
SURABAYA - Pembatalan pertandingan Persebaya Surabaya versus PSMS kemarin (8/4) terungkap dalam manager meeting di Hotel Bisanta, Surabaya. Kedua
BERITA TERKAIT
- Sudirman Cup 2025: Skuad Garuda Kembali Tergerus
- Coppa Italia: AC Milan Kubur Mimpi Treble Inter Milan
- Real Madrid Dikabarkan akan Memperpanjang Kontrak Vinicius Junior
- Menjelang El Clasico, Flick Bersimpati dengan Situasi yang Dialami Ancelotti
- Sudirman Cup 2025: Harapan Jonatan Christie Seusai Didapuk Jadi Kapten Tim Indonesia
- Jadwal Final Four Proliga 2025 Seri Semarang: Electric PLN Berburu Kemenangan Perdana