Divonis 13 Tahun Penjara, Bripka Ricky Rizal Bicara di Depan Wartawan
jpnn.com - JAKARTA - Bripka Ricky Rizal mengaku tidak berniat dan tidak punya kehendak untuk membunuh Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Brigadir Yosua, mantan anak buah Ferdy Sambo itu, tewas ditembak di rumah dinas Polri Kompleks Duren Tiga Nomor 46, Jakarta Selatan pada 8 Juli 2022.
Pernyataan itu disampaikan Ricky Rizal seusai menjalani sidang agenda pembacaan putusan atau vonis perkara pembunuhan berencana terhadap Brigadir J di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Selasa (14/2).
"Saya tidak pernah mempunyai niat dan kehendak untuk membunuh Yosua," kata Ricky kepada wartawan.
Merespons vonis 13 tahun penjara, Ricky Rizal menyerahkan sepenuhnya proses banding kepada penasihat hukumnya.
"Untuk proses selanjutnya saya serahkan ke penasihat hukum saya," kata Ricky Rizal.
Terdakwa Ricky Rizal dijatuhi vonis 13 tahun penjara dalam perkara ini.
Majelis hakim menyakini terdakwa Ricky Rizal terbukti secara sah dan menyakinkan melakukan perbuatan turut serta melakukan pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua.
Bripka Ricky Rizal divonis 13 tahun penjara dalam kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir Yosua. Perhatian kalimatnya.
- Hakim Hukum Berat Terdakwa Investasi Bodong EDCCash, Korban Sujud Syukur
- Sempat Dicopot Gegara Kasus Sambo, Kombes Budhi Kini Dapat Promosi Bintang
- AKP Dadang Iskandar Pembunuh Kasat Reskrim Polres Solok Selatan Terancam Dihukum Mati
- Heboh Polisi Tembak Polisi di Sumbar, Perintah Kapolri Tegas!
- Kasat Reskrim Tewas Ditembak AKP Dadang Iskandar, Ini Diduga Pembunuhan Berencana
- Terungkap! Wanita Tewas di Pekanbaru Ternyata Dibunuh Suami Siri, Nih Pelakunya