Diwarnai Penalti Gagal, Persib Takluk Lawan 10 Pemain Bali United
Wasit menunjuk titik putih, David da Silva yang menjadi Algojo sukses menjebol gawang, M Ridho. Gol! skor 1-2, Persib masih tertinggal.
Gol tersebut membuat semangat pemain Maung Bandung makin berlipat. Serangan mereka lancarkan kembali untuk bisa menyamakan kedudukan.
Terhitung ada tiga peluang beruntun dihasilkan melalui Febri, Rahmat Irianto, dan David da Silva. Namun, performa apik kiper pengganti Bali United M Ridho mampu membuat sederet peluang Persib gagal menjadi gol.
Persib yang merasa unggul jumlah pemain menyerang habis pertahanan Bali United. Meski demikian, solidnya lini pertahanan Serdadu Tridatu menjadikan peluang Persib terbuang percuma.
Pada menit ke-81, tak diduga serangan balik Bali United membuat Persib terkapar. Melalui kelincahan Privat Mbarga, penetrasi bisa dilakukan, dia kemudian mengirimkan assist dan disambut oleh M Rahmat. Gol, Persib tertinggal 1-3 karena lengah.
Persib diuntungkan kembali setelah penalti diberikan wasit pada menit 85' karena melihat bek Bali United Ardi Idrus handball di dalam kotak terlarang.
Sempat ada protes dari pemain Bali United, tetapi sang pengadil lapangan tak bergeming dengan keputusannya. Sepakan penalti kembali diambil David da Silva, tetapi kali ini gagal. M Ridho bisa memblok sepakan pemain asal Brasil tersebut.
Persib yang tak berputus asa masih berusaha mengejar ketinggalan. Menit ke-89, sebuah sundulan dari Erwin Ramdani memanfaatkan umpan Marc Kok sempat menembus gawang Bali United. Skor pun berubah 2-3, Persib masih tertinggal dari tim tamu.
Persib Bandung gagal menang di kandang susai takluk dari Bali United di GBLA, Selasa (23/8)
- Pelatih Persib Mengeluhkan Rumput Stadion GBLA, Hodak: Apa yang Mereka Perbaiki?
- PSBS Biak Luar Biasa, Lihat Klasemen Liga 1
- Klasemen Liga 1 Setelah Dewa United Vs Bali United Hanya Diwarnai Satu Gol
- Terungkap, Inilah Kunci Kemenangan Persebaya dari Persija
- Liga 1: Bojan Hodak Syukuri Kemenangan Persib atas Borneo FC, tetapi
- Reaksi Kecewa Pieter Huistra Seusai Borneo FC Takluk dari Persib, Singgung Wasit