DJ Una Beraksi untuk Dutch House of Dance
jpnn.com - JAKARTA - Acara Dutch House of Dance, yang mengangkat dunia musik elektronik, digelar di Erasmus Huis, Jakarta, pada 8-9 Oktober 2016.
Para peserta yang datang bisa menikmati penampilan dari lima DJ Belanda dan DJ Putri Una.
Perwakilan dari Electronic Ocean, Eq Puradiredja mengatakan, perayaan Dutch House of Dance, menjadi peringatan keberadaan Dutch electronic music yang mengangkat pengaruh para DJ dari Belanda di industri musik elektronik internasional.
"Ini merupakan pertama kalinya di Indonesia dan menjadi kesempatan terbaik bagi mereka yang memiliki ketertarikan di dunia musik elektronik atau yang hanya ingin mencari Dutch house party yang seru," kata Eq, Minggu (9/10).
Eq menuturkan, acara Dutch House of Dance tidak hanya menyajikan dance party. Tetapi ada juga kegiatan seminar yang dengan pembicara langsung dari Belanda.
"Serangkaian seminar dan lokakarya dengan pembicara para ahli di bidangnya dan didatangkan langsung dari Belanda," ucap Eq.
Acara Dutch House of Dance dihadiri sekitar 200 peserta pada hari pertama. Meski cuaca sempat hujan, tapi tidak menyurutkan antusiasme penonton untuk menyaksikan penampilan DJ Putri Una.
Ia tampil di panggung utama Dutch House of Dance dan memainkan techno/electro selama 90 menit.
JAKARTA - Acara Dutch House of Dance, yang mengangkat dunia musik elektronik, digelar di Erasmus Huis, Jakarta, pada 8-9 Oktober 2016. Para
- Soal Dugaan Penipuan Bisnis Berlian, Reza Artamevia Beri Penjelasan Begini
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi
- Baim Wong Umumkan Proyek Film Selanjutnya
- Kembali Jalani Pengobatan Kanker Ginjal, Vidi Aldiano: Bismillah Kuat
- Ajaib, Gempi Akhirnya Punya Lagu Sendiri
- Tengku Dewi Tetap Ingin Bercerai, Begini Respons Andrew Andika