Djadjang Nurdjaman Optimistis Persikabo Bisa Curi Poin di Kandang PSIS

jpnn.com, SEMARANG - Persikabo 1973 optimistis mampu mencuri poin dari kandang PSIS Semarang di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (9/9).
Pelatih Persikabo Djadjang Nurdjaman memastikan para pemainnya sudah siap menghadapi PSIS dalam pertandingan pekan kesembilan Liga 1 2022, itu.
Menurut dia, kedua tim memiliki waktu yang sama untuk menyiapkan diri setelah pertandingan sebelumnya pada 3 September.
Djdjang mengakui PSIS tim dengan materi bagus yang harus diwaspadai.
"Apalagi PSIS main di kandang, harus betul-betul diwaspadai," kata dia di Semarang, Kamis.
Dia menyatakan timnya sudah mempelajari gaya bermain PSIS berdasarkan beberapa pertandingan terakhir mereka.
Baca Juga: Istri RH Buka Suara, Ungkap Motif Suami Tembak Aipda Karnain, Tetangga Korban Ungkap Fakta Ini
PSIS tengah menempati peringkat 13 dalam klasemen Liga 1 dengan 8 poin dari delapan pertandingan, sedangkan Persikabo berada pada peringkat tujuh dengan 13 poin.(antara/jpnn)
Persikabo 1973 optimistis mampu mencuri poin dari kandang PSIS Semarang di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (9/9).
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Bali United Kalah dari Persib, Pemain Kecewa dan Singgung Kelengahan
- Tekad Irfan Jaya Mengakhiri Tren Negatif Bali United di Kandang Persib
- Persib Ditahan Imbang Borneo FC, Bojan Hodak Soroti Hal Ini
- Persib Andalkan Pemain Muda Demi Hadapi Borneo FC di Stadion Segiri
- PSS Sleman Mengantongi Kelemahan PSBS Biak, Napi Bongkar Wajib Waspada