Djanur Belum Mendapat Restu Manajemen Persebaya

Djanur Belum Mendapat Restu Manajemen Persebaya
Pelatih Persebaya Surabaya Djadjang Nurdjaman dan asisten pelatih Bejo Sugiantoro memberi pengarahan kepada para pemain. Foto: Persebaya

jpnn.com, SURABAYA - Pelatih Persebaya Djadjang Nurdjaman berencana untuk kembali merekrut pemain asing. Khususnya di lini pertahanan. Satu slot pemain asing kosong setelah Otavio Dutra resmi menjadi WNI.

Lini belakang memang menjadi prioritas lantaran tiga pilar di jantung pertahanan Persebaya bakal sering membela timnas.

Namun, Djanur belum mendapat restu dari manajemen Persebaya. ”Artinya saya masih belum mulai mencari. Sebab belum ada sinyal untuk mencari tambahan pemain,” ucap mantan pelatih PSMS Medan serta Persib Bandung itu.

BACA JUGA: 2 Kelemahan Persebaya yang Bikin Djadjang Nurdjaman Kecewa

Saat ini slot pemain asing sudah menjadi milik Amido Balde serta Damian Lizio. Kemudian untuk asing Asia diisi oleh Manuchekhr Dzalilov. Tapi, menurut Djanur, penampilan ketiganya pada babak grup Piala Presiden dinilai belum sesuai harapan.

BACA JUGA: Duo Persebaya Bersaing Ketat dengan Bintang Persija

''Menurut saya masih belum maksimal, belum in dengan tim. Tapi saya pikir mereka punya prospek. Dalam artian mereka tidak perlu diganti,” kata Djanur. (nia/bas)


Kuota pemain asing Persebaya Surabaya masih tersisa satu slot setelah Otavio Dutra resmi menjadi WNI.


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News