Djanur Ingatkan Pemain Jangan Mudah Terprovokasi Lawan
jpnn.com - BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman memberikan warning kepada seluruh pemainnya untuk tidak mudah terprovokasi pemain lawan saat melakoni pertandingan-pertandingan berikutnya di lanjutan Indonesia Super League 2014.
Dia menekankan anak asuhnya untuk mengedepankan ketenangan saat berada di lapangan.
Saat melakoni laga terakhira kontra Semen Padang, Persib mudah tersulut emosinya. Seperti, Ferdinand Sinaga, hingga top skor sementara Maung Bandung itu diganjar kartu merah dalam laga tersebut.
Akibatnya, Persib bakal kembali kehilangan Ferdinand dalam laga berikutnya melawan Persijap Jepara (19/8). Padahal, pemain berjuluk The Dragon itu baru saja absen saat Persib dijamu Persija Jakarta (10/8), lantaran terkena akumulasi kartu kuning.
Pelatih yang akrab disapa Djanur itu menegaskan anak asuhannya agar bisa mengambil pelajaran dari nuansa panas laga kontra Semen Padang, untuk tidak mudah terprovokasi pihak lawan.
"Kelihatannya seperti itu, mudah terpancing, dan ini artinya keuntungan buat mereka,jadi enggak bisa main lagi besok (di laga berikutnya, red). Semoga itu bisa jadi pelajaran," harapnya.
Sementara itu, sebelum menghadapi Persijap, pelatih asal Majalengka itu juga menyatakan menyimpan catatan minus seputar konsentrasi anak asuhnya.
"Ya, itu juga yang perlu dievaluasi, soal konsentrasi pemain. Hanya selang satu menit kita kemasukan dua gol, dari gol kedua ke ketiga," ungkapnya. Namun demikian, dia menegaskan supaya pemain segera melupakan kekalahan ke dua atas Semen Padang di ISL musim ini.
BANDUNG - Pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman memberikan warning kepada seluruh pemainnya untuk tidak mudah terprovokasi pemain lawan saat
- Daftar Nominasi Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024: Ada Messi, Haaland, Vinicius Jr, hingga Mbappe
- Liverpool vs Manchester City, Arne Slot Anggap Bukan Laga Mudah
- Cetak 2 Gol ke Gawang Persib, Bomber Port FC Jadi Man of The Match, Ini Kuncinya
- ACL 2: Bojan Hodak Geram Persib Beri Gol Murah buat Thai Port FC
- Shin Tae Yong Ungkap Target di Piala AFF 2024
- Rekap Penggunaan VAR Hingga Pekan ke-11 Liga 1