Djarot: Bukan Melarang tapi Lebih Baik Takbiran di Masjid

jpnn.com, JAKARTA - Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengimbau, warga supaya tidak melakukan takbiran dengan berkeliling di jalan. Menurut dia, takbiran lebih baik dilakukan di tempat-tempat yang sudah ditentukan.
"Kalau bisa tidak perlu takbir keliling. Lebih baik kita takbiran di masing-masing kantor Kecamatan, di masjid, di Balai Kota," kata Djarot di GOR Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (13/6).
Namun, bukan berarti Djarot melarang warga untuk takbiran. Hanya saja, warga perlu memerhatikan tempat supaya bisa melaksanakan takbiran.
"Supaya warga bisa takbiran pukul beduk di tempatnya masing-masing, di masjid, musala," tutur mantan Wali Kota Blitar itu.
Djarot pun sempat teringat kebiasaan takbiran di Jawa Timur. Di sana, warga naik truk terbuka, menabuh beduk, dan melempar petasan.
"Biasanya di kampung saya, di Jawa, setiap malam Lebaran selalu pukul beduk dan takbiran," ucap Djarot. (gil/jpnn)
Pelaksana tugas Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat mengimbau, warga supaya tidak melakukan takbiran dengan berkeliling di jalan. Menurut
Redaktur & Reporter : Gilang Sonar
- Apresiasi Program Mudik Gratis Kemenhub, Riko Lesiangi: Bukti Kepedulian Pemerintah
- Jelang Idulfitri, Wali Kota Tangsel Sidak di Terminal Pondok Cabe
- Jateng Siap Sambut Lebaran 2025, Progres Perbaikan Jalan Capai 95%
- Wahoo Waterworld, Tempat Rekomendasi Ngabuburit Seru di Kota Baru Parahyangan
- Sanksi dan Denda Menanti Perusahaan Lalai Bayar THR
- Info Jasa Marga soal Puncak Arus Mudik Lebaran 2025 di Jateng, Bersiaplah!