Djarot: Dinamikanya Memungkinkan Koalisi Besar

jpnn.com - JAKARTA - Tak tergoyahkannya elektabilitas Gubernur Basuki T Purnama alias Ahok bisa memaksa partai politik mengambil langkah drastis. Tak tertutup kemungkinan partai-partai bersatu dalam suatu koalisi raksasa demi menyaingi sang incumben.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat pun tak menampik adanya kemungkinan terbentuk koalisi besar. "Kalau lihat dinamikanya sekarang ini memungkinkan untuk bikin koalisi besar," kata dia di Jakarta, Senin (16/5).
Kendati demikian, Djarot tidak secara spesifik menyebut partai yang berpeluang membangun koalisi besar. Hanya saja, ia menyebut bahwa koalisi gemuk pernah terjadi pada putaran kedua Pilgub DKI 2012.
"Nah sekarang ini ada nuansa ke situ (koalisi gemuk) saya lihat," kata politikus PDIP ini.
Arah pembentukan koalisi besar yang dimungkinkan terjadi dalam Pilgub 2017 adalah antara partai-partai yang belum menyatakan dukungan kepada Ahok. Yakni PPP, Demokrat, PKS, PDI Perjuangan, Partai Gerindra, dan PKB. (wok/dil/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Komisi III Berikan Ruang eks Pemain Sirkus dengan Pengelola Taman Safari Duduk Bersama
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah
- Peserta Sespimmen Menghadap ke Jokowi, Pengamat: Berisiko Ganggu Wibawa Prabowo
- Ma'ruf Amin Nilai Isu Matahari Kembar Bukan Ancaman bagi Pemerintahan Prabowo