Djarot Diuntungkan Pengusiran di Masjid At-Tin
jpnn.com, JAKARTA - Pengamat sosial dan hukum Yukie H Rusdhie menilai, pengusiran terhadap calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat oleh sejumlah orang dari acara haul Supersemar di Masjid At-Tin, Jakarta Timur, Sabtu (11/3) lalu merupakan hal yang patut disesalkan.
Pasalnya, memperkuat indikasi tren kemerosotan pemahaman demokrasi di negeri ini.
"Seharusnya, siapapun harus bisa membedakan konteks politik dan non-politik. Silakan usir Djarot, kalau memang terdapat bukti atau tanda-tanda dia memanfaatkan acara tersebut sebagai ajang kampanye," kata Yukie saat dihubungi, Senin (13/3).
Menurut Yukie, bila tidak ada kampanye, maka sikap para jemaah yang melakukan pengusiran itu justru malah berpotensi memerosotkan reputasi kompetitor Djarot di arena Pilgub DKI Jakarta.
Pasalnya, opini masyarakat bakal mengerucut pada satu kesimpulan seolah-olah aksi kurang simpatik tersebut ditunggangi oleh kepentingan lawan politik Djarot.
"Ujung-ujungnya, tindakan semacam begitu malah berujung pada kemerosotan simpati publik terhadap lawan politik Djarot, sekaligus mendongkrak rasa simpati masyarakat terhadap Djarot sendiri," ujar Yukie.
Yukie mengingatkan, kerap strategi menempatkan diri sebagai pihak yang terzalimi menjadi jurus efektif untuk menjaring simpati publik.
Maka, demi pertumbuhkembangan kehidupan demokrasi, lebih berhati-hatilah dalam mengumbar fanatisme.
Pengamat sosial dan hukum Yukie H Rusdhie menilai, pengusiran terhadap calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat oleh sejumlah orang
- Anies Dukung Pramono – Rano Karno, Brando Susanto: Jakarta Jadi Contoh Demokrasi yang Sejuk
- Sukarelawan PMJ Ajak Warga Jakarta Tak Pilih Pemimpin yang Melukai Hati Umat
- 7 Hari Jelang Pencoblosan Pilkada, Hasto: Banyak Kandidat dari PDIP Berasal dari Rakyat
- Pemuda Pancasila Dukung RIDO di Pilkada DKI Karena Diyakini Mumpuni
- Gandeng Klub Sepak Bola Jurnalis, KPU DKI Ajak Masyarakat Berkontribusi di Pilkada
- Kampanye Akbar Ridwan Kamil-Suswono Bakal Dihadiri 20 Ribu Orang, Dimeriahkan Dewa 19